BANYUWANGI, beritalima.com – Dalam rangka memberikan penyuluhan sadar hukum, Kelurahan Bulusan adakan acara Keluarga Sadar Hukum ( Kadarkum ) dengan peserta PKK, ketua RT dan RW se Kelurahan. Acara tersebut dengan mengundang hadirkan narasumber dari Fakultas Hukum Untag Banyuwangi dan ketua Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan dan Anak Banyuwangi ( 13 – 10 – 2021 )
Rudi mulyanto S.H, M.Kn selaku Dekan Fakultas Hukum Untag Banyuwangi menjelaskan pada awak media
” Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan edukasi pada masyarakat terutama di desa – desa terkait dengan hukum, jelas Rudi”.
Harapan nya ke depan dan dilakukan secara berkala yaitu tidak hanya di kelurahan Bulusan saja tapi di tempat lingkungan bahkan di kelompok pengajian. Saat ini yang mengawali atau yang pertama kali kegiatan seperti ini masih PKK Bulusan, jelas Rudi
Ini semua adalah permintaan masyarakat sendiri, jadi nanti sama ibu – ibu PKK nanti ranah nya akan dibawa ke acara informal seperti kegiatan PKK, kegiatan sosial di masyarakat, imbuh Rudi
Sedangkan menurut Veri Kurniawan S.ST, selaku Ketua Kordinator Daerah Kabupaten Banyuwangi menjelaskan, kegiatan positif dan bersifat sosial yang memberikan edukasi positif harus didukung penuh
” Kegiatan positif dan bersifat sosial yang memberikan edukasi positif harus didukung penuh. Kita harus bangga karena Banyuwangi ada universitas yang punya fakultas atau jurusan hukum yang sudah banyak mencetak manusia yang berkwalitas di bidang hukum, ungkap Veri “.
Masih menurut Veri, Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan dan Anak ( TRC PPA ) sangat senang karena bisa berkolaborasi dengan Fakultas Hukum Untag Banyuwangi, selain bisa memperkenalkan TRC PPA di masyarakat terkait peran dalam persoalan perempuan dan anak, saya pribadi bisa banyak belajar dari masyarakat langsung dan dari pihak fakultas hukum (bi)