Kasatlantas Polres Malang Sosialisasikan Aplikasi M-PLUS Bagi Pemohon SIM

  • Whatsapp

KABUPATEN MALANG, beritalima.com– Semakin banyaknya masyarakat yang meminta pengajuan Surat Ijin Mengemudi (SIM) setiap hari. Hal ini terlihat pada antrian uji praktek mengemudi untuk pemohon SIM serta meminta pemahaman melalui terobosan digital agar mempermudah pelayanan masyarakat. Melalui Aplikasi M-PLUS atau Malang Payment Solution dengan menggunakan alat telekomunikasi (Smartphone), masyarakat juga bisa melakukan pembayaran pembuatan SIM baru dan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).

“Dengan Aplikasi ini Masyarakat bisa mengajukan SIM baru dan SKCK, tanpa harus mengantri saat melakukan pembayaran menggunakan E-Money, atau T cash,” ungkap Kasatlantas Polres Malang AKP William Thamrin Simatupang SIK, saat perkenalan Aplikasi M-PLUS, yang di dampingi Kanit Regident Satlantas Polres Malang Iptu Yudhi Anugrah Putra SIK, serta BAUR SIM Umar Kiswoyo di Satpas Singosari, Kabupaten Malang, Sabtu (01/12).

Menurut Kasatlantas perkenalan aplikasi M Plus ini bertujuan agar masyarakat bisa merasakan kemudahan pelayanan. Dan aplikasi ini juga memberikan kemudahan agar lebih cepat, praktis, dan efisien dalam melayani pemohon SIM.

“Di sisi lain pemohon juga mendapatkan casback 10ribu, yang nantinya bisa dibuat ongkos pulang,” terang Kasatlantas Polres Malang.

Kanit Regident juga menjelaskan untuk memudahkan masyarakat Satlantas Polres Malang juga menyediakan handphone bagi pemohon yang tidak memiliki hp andorid, dan juga diberikan arahan serta sosialisasi.

“Jadi aplikasi ini nantinya bisa di akses bagi pemohon SIM, disisi lain kita juga menyediakan Handphone bagi yang belum memiliki HP android, serta akan kami tuntun dan diberikan sosialisasi,” jelas Iptu Yudhi.

Sementara itu salah satu pengurus SIM Haryono menambahkan dengan adanya Aplikasi M-Plus, mempermudah dan memberi kepuasan.

“Bahwa dalam ujian praktek tersebut tidak hanya melatih diri agar bisa mendapatkan SIM, tetapi juga pelayanan dari Satlantas itu sangat prima sehingga kami tidak merasakan kecewa,” pungkasnya. [LUM]

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *