Komandan Kodim (Dandim) 0106/Aceh Tengah-Bener-Meriah Letkol Arm Ferry Ismail S.Sos menyatakan pos mudik ini dapat dimanfaatkan oleh pemudik yang sudah merasa kelelahan. “Pos mudik yang didirikan Kodim 0106 ini dilengkapi berbagai fasilitas pendukung disediakan secara gratis. Menurut Dandim Semua ini bertujuan untuk membantu para pemudik yang menghadapi sejumlah kendala seperti kelelahan dan kendala lainnya yang mengganggu perjalanan,” jelasnya.,-03-07-2016.
Harapan Dandim agar pemudik yang capek, lelah dan mengantuk ataupun kesulitan, silahkan beristirahat ditempat yang telah disiapkan ini demi keselamatan. Dengan adanya posko ini, para pemudik baik dengan mobil maupun roda dua tetap bugar setelah beristirahat, sehingga mengurangi resiko kecelakaan lalu lintas.
“Kita menghimbau kepada Masyarakat yang mudik kekampung halaman masing-masing, jangan lupa mematikan seluruh komponen listrik dirumah. Ini untuk menghindari bahaya kebakaran yang mungkin terjadi akibat arus pendek ,” ungkapnya.
Dikatakan, dalam posko telah disediakan berbagai fasilitas berupa tempat istirahat, kamar mandi, mushola, charger Handphone dan minuman ringan secara gratis.
Kodim 0106 telah mendirikan 4 posko tempat beristirahat, bagi para pemudik yang melintasi Wilayah Aceh Tengah dan Bener Meriah, diantaranya Koramil 12/Permata yang terletak dijalan simapang KKA, Koramil 09/Pintu Rime Gayo bertempat di jalan Bireun-Takengon terletak didepan Kantor Koramil 09/PRG Kemudian Koramil Model 05/Timang Gajah terletak di depan Koramil Model Lampahan di jalan bireun-Takengon,Untuk Wilayah jalan raya penghubung antar Aceh Tengah dan Blangkejeren tempatnya dihalaman Koramil 04/Isaq,””(**)