Naas Saat Bertugas, PPSU Tertabrak Angkot Hingga Koma

  • Whatsapp
Foto Istimewa

JAKARTA, Beritalima.com-

Naas di alami Petugas Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Tanjung Priok bernama Diki. Saat tengah bertugas membersihkan sisi Jalan Raya RE Martadinata, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Diki tertabrak angkot hingga kritis.

Seperti yang di tulis salah satu akun Facebook milik Landong Alfonso. Ia meminta doa kepada group PPSU DKI atas kejadian yang menimpa Diki pada Rabu (19/07/2017).

Berikut isi status facebook Landonh Alfonso yang di sebarkan ke group Facebook PPSU DKI :

Inalilahi wa inalilahi ro’jiun …
Telah terjadi musibah yg dialami rekan ppsu kel. Tanjung priuk atas nama Diki yg saat ini sedang koma karna ditabrak angkot M15 pada saat menjalankan tugas menyapu di sisi jalan raya. Korban saat ini dalam keadaan kritis (koma), sudah dilarikan ke RS Koja dan dalam perawatan medis. sementara Pelaku sampai saat ini masih dalam pengejaran polisi setempat.

Semoga rekan kita yg mengalami musibah tsb, dapat diberikan kesadaran dan pelaku dapat ditemukan, mudah’an apa yg terjadi dapat di jadikan pelajaran untuk diri kita semua, agar lebih berhati hati dalam bekerja.

Tetap hati hati untuk rekan rekan ppsu pada saat menjalankan tugas dan jangan lupa untuk berdoa .. Ingatlah bahwa keluarga selalu menanti dan menunggu kita pulang dalam keadaan sehat walafiat dirumah .

Saat beritalima.com mengkonfirmasi kepada Syamsul Huda Camat Tanjung Priok. Syamsul Huda membenarkan kejadian yang menimpa Diki.

“Saat ini sudah di ruang ICU dan sudah di tangani dokter Rumah Sakit Umum Daerah Koja. Sementara kondisinya masih belum sadar (Koma) sedangkan pengemudi yang menabrak PPSU sudah dalam penanganan Polres Metro Jakarta Utara,”ungkap Syamsul Huda.

Syamsul Huda berpesan agar para petugas PPSU yang tengah melakukan tugasnya agar selalu berhati-hati agar kejadian serupa yang menimoa Didik tidak terulang lagi.

Penulis : Edi Prayitno

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *