Peduli Penghijauan Pantai, Polres Touna Tanam 600 Bibit Mangrove

  • Whatsapp

Ampana,beritalima.com-Sebagai bentuk kepedulian terhadap kawasan pesisir, jajaran Polres Touna bersama unsur kemaritiman menggalakkan penanaman pohon mangrove berlokasi di Tambatan Perahu Desa Tete B Kecamatan Ampana Tete Kabupaten Touna Sulawesi Tengah Jum’at 21/2/2020

Pohon yang ditanam berjumlah 600 (enam ratus) bibit pohon mangrove yakni 300 (tiga ratus) bibit pohon dan 300 (tiga ratus) biji bibit pohon mangrove.

Penanaman pohon Mangrove di Desa Tete B merupakan Program terpusat Polri yang bertujuan mengembalikan dan melestarikan kembali fungsi mangrove sebagai penyedia bahan makanan bagi biota laut, menjaga abrasi pantai serta memberikan dampak perekonomian bagi Masyarakat sekitar.

Kapolres Touna Akbp Alfred Ramses Sianipar S.ik M.H., Melalui Wakapolres Kompol Sulih Rudito S.H., dala sambutannya Mengatakan Penanaman Mangrove di jajaran Instansi Polri merupakan Program terpusat sampai ke daerah-daerah.

Kegiatan tersebut kata Wakapolres bertujuan menghijaukan dan mengembalikan fungsi tanaman Mangrove sebagai penyedia makanan bagi biota laut dan penahan abrasi pantai.

“fungsi utama hutan Mangrove yang sangat penting antara lain menahan abrasi, membentuk lahan baru, mencegah intrusi air laut, menyadiakan makanan dan mineral bagi hewan laut dan sebagai keaneka ragaman hayat ” Tutup Wakapolres

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Asisten III Bidang Administrasi Umum Pemda Touna Drs. Hambia Sutejo, Kajari Touna Samsul Kasim, S.H.,M.,H, Danramil Ampana Tete Kapten Inf Bolo, Dan Pos AL Ampana Tete Lerda Dwi Purwanto, KTU BTNKT Touna Oktovianus Sampebujga, Sekcam Ampana Tet, Kepala Desa Tete A, Kepala Desa Tete B, Para PJU dan Personel Polres Touna, Personel Koramil Ampana Tete, Pengurus Bhayangkari Cabang Touna, Para Ibu PKK Ampana Tete dan warga Masyarakat Desa Tete B serta tamu undangan lainnya (HW)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait