Pemda Sorsel Buka Puasa Bersama Muspida dan Masyarakat

  • Whatsapp

Teminabuan, berita lima.com – Pemerintah Kabupaten Sorong Selatan (Sorsel) dibawah kepemimpinan Bupati Samsudin Anggiluli, SE bersama Wakil Bupati Drs. Marthinus Salamuk, menggelar acara Buka Puasa Bersama Muspida dan Masyarakat Kabupaten Sorsel di Kediaman Bupati Sorsel, Sesna Teminabuan, Selasa (20/6) Kemarin.

Buka puasa bersama ini diawali dengan ceramah singkat yang dibawakan oleh Ustad H. Kuba Siga, LC.MA, dilanjutkan dengan buka puasa bersama dan sholad magrib berjamaah.
Ustad H. Kuba Siga, LC.MA dalam ceramahnya memberikan pencerahan mengajak umat yang hadir untuk beriman kepada Allah. Menurutnya beriman berarti memiliki rasa aman dan nyaman. Rasa aman dan nyaman ini harus dirasakan dalam diri dan dibagikan atau disalurkan kepada sesama. Baik itu dia muslim, kristen, hindu dan lain-lain.

Lanjutnya Haji Kuba Siga menjelaskan magna ‘Toleransi’, harus dimiliki dan dihidupi oleh setiap umat muslim. Islam dalam Alquran juga diajarkan untuk berbuat baik terhadap semua orang, tanpa membedakan golongan maupun agamanya.

“Itulah keimanan islam. Maka itu sikap toleransi ini harus dijaga dan dipelihara dengan baik. Bertoleransi berarti tidak boleh memaksakan agama, tetapi biarlah orang lain menjalankan keimanannya sesuai dengan agamanya. Inilah pondasi kita yang harus dijaga,” ungkapnya.

Bupati Sorsel, Samsudin Anggiluli, SE dalam wawancaranya mengungkapkan, sudah menjadi kebiasaan Pemda Sorsel melaksanakan buka puasa bersama masyarakat dan berbagai elemen bangsa. Tujuannya adalah untuk menjalin silahturahmi di akhir bulan suci ramadhan ini, sebelum memasuki Hari Raya Idul Fitri 1438 H/ 2017.

Pihaknya menyampaikan, pemerintah memiliki tanggungjawab untuk membangun komunikasi dengan semua pihak, terutama dalam rangka menciptakan tali persaudaraan dan persatuan yang kokoh diantara sesama warga bangsa.

“Harus ada kesadaran bersama bahwa kita adalah Indonesia, kita adalah NKRI. Untuk itu persatuan dan persaudaraan harus kita jaga, agar bersama-sama membangun daerah ini,” tegas bupati.
Turut hadir pada kesempatan ini, bupati sekeluarga, wakil bupati sekeluarga, Sekda Sorsel, Dance Yulian Flassy, SE.M.Si, Pimpinan Lembaga Pemerintah Fertikal, TNI-Polri, BUMN, BUMD, para tokoh dan masyarakat Kabupaten Sorsel. Tampak yang hadir memenuhi tenda yang terpasang dan pekarangan rumah kediaman Bupati Sorsel. (EB)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *