Peringati Hari Kemerdekaan dan Selamatan Desa, Kades Bendelen Bersama Warga Ziarah ke Astah

  • Whatsapp
Kepala desa Bendelen Abdul Hamid saat memberikan sambutan di Pendopo Balai Desa (Rois beritalima.com)

BONDOWOSO, beritalima.com – Masih dalam suasana memperingati hari ulang tahun kemerdekaan RI yang ke-74. Pemerintah Desa Bendelen kecamatan Bilakal melaksanakan berbagai rangkain acara. Salah satunya ziarah ke Astah bujuk Kallim, pendiri pertama Desa Bendelen.

Menariknya, Ziarah ke Astah Bujuk Kallim ini baru pertama kali dilakukan dengan dilakukan kirab Delman yang ditumpangi oleh Kades Bendelen beserta jajanan serta juga diikuti oleh tiga pilar Binakal yaitu Camat Binakal, Polsek Binakal dan juga Koramil Binakal.

Sesampainya di Astah Bujuk Kallim, rombongan langsung melakukan ziarah serta tawassulan mengharap keridhaan-Nya agar senantiasa Desa Bendelen dijauhkan dari musibah dan malapetaka dan senantiasa masyarakat diparingi kesejahteraan.

Kepala desa bersama masyarakat saat ziarah ke Astah Bujuk Kallim (Rois beritalima.com)

Kemudian usai melakukan Ziarah acara dilanjutkan ke Balai Desa Bendelen dengan membawa puluhan ancakan yang berisi bermacam-macam hidangan kue serta tumpengan dan juga hasil Bumi yang nantinya bisa dinikmati bersama masyarakat.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Bendelen Abdul Hamid dihadapan warganya menyampaikan rasa syukur atas terlaksananya seluruh rangkaian kegiatan Hut Ri ke-74 dan Selametan Desa Bendelen yang sudah berjalan lancar.

“Saya ucapan beribu-ribu terimakasih kepada seluruh masyarakat Bendelen yang sudah turut serta mensukseskan acara ini mulai sejak awal sampai akhir. Sehingga acara ini berjalan lancar tanpa adanya hambatan apapun,” ungkapnya senin (19/08) di Pendopo Desa Bendelen.

Masih kata Hamid dirinya meminta kepada masyarakat turut ikut serta untuk memajukan Desa Bendelen bersama-sama. Menurutnya dengan bersama, segala bentuk kekurangan segera bisa cepat teratasi.

“Ayo kita bersama membangun Desa Bendelen lebih baik lagi, adapun kekurangan yang masih belum dilakukan. Maka secepatnya akan kita benahi, terutama pelayanan terhadap masyarakat,” tuturnya.

Hamid menambahkan dengan ziarah ke Astah Bujuk Kallim, diharapkan bisa mendapatkan keberkahan sehingga masyarakat Bendelen terhindar dari segala bentuk musibah ataupun hal buruk lainnya.

“Sudah kita panjatkan doa dihadapan leluhur yang pertama kali membabat Desa Bendelen. Semoga atas ijin Allah masyarakat Bendelen ekonomi semakin meningkat dan hidup sejahtera,” imbuhnya.

Sementara itu Camat Binakal Suhari sangat mengapresiasi seluruh kegiatan yang dilaksanakan oleh Desa Bendelen. Salah satunya ziarah ke makam pendiri pertama Desa Bendelen.

“Pemimpin yang ingat pada sejarah para pejuang adalah Pemimpin yang cinta terhadap bangsa dan negaranya. Bangsa yang besar adalah bangsa yang ingat pada Jasa-jasa para pahlawan,” pungkasnya. (*/Rois)

beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *