Pradi : Pemerintah Inginkan Tumbuh Koperasi yang Sehat di Depok

  • Whatsapp

Depok,beritalima.com | Pradi Supriatna mengungkapkan bahwa, Momentum Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-72, diharapkan koperasi di Depok yang jumlahnya mencapai 426, dapat terus berkembang.

Hal ini agar ratusan koperasi ini bisa menjadi salah satu sektor yang memajukan perekonomian Depok. demikian dikatakan Pradi usai mendampingi Wali Kota Membuka pekan koperasi di halaman Balai Kota Depok.

Dikatakan Pradi, kedepannya pemerintah inginkan tumbuh dan berkembang lagi koperasi-koperasi yang sehat. Dengan begitu, koperasi itu dapat membantu perekonomian dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Depok

Selain itu lanjutnya, di usia koperasi yang ke-72, Pemerintah Kota Depok juga berkomitmen untuk kemajuan koperasi di daerah. dengan kemajuan koperasi akan sejalan dengan kesejahteraan masyarakat.

“jika kita memiliki semangat yang kuat untuk menghidupkan dan memajukan koperasi, banyak sekali keberkahan yang tidak kita duga. Papar Pradi.

Seperti diketahui dengan mengusung tema ‘Budayakan Kerjasama Usaha Koperasi Menuju Depok Unggul dan Berdaya Saing, Pemkot Depok melalui Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (DKUM) Kota Depok menyelenggarakan Pekan koperasi, dalam rangka memperingati HUT Koperasi Indonesia ke-72 itu,

Pada kesempatan itu Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna mendampingi Wali Kota Depok KH. Muhammad Idris membuka Pekan Koperasi tingkat Kota Depok .

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *