Rencana Pembangunan SUTT 150 KV di Pamekasan, Ini Kata Kapolsek Pakong

  • Whatsapp

PAMEKASAN, Beritalima.com- Bertempat di kantor pendopo Kecamatan Pakong Kabupaten Pamekasan, Kapolsek Pakong bersama FORPIMKA menghadiri rapat koordinasi sosialisasi rencana pembangunan tower listrik saluran udara tegangan tinggi (SUTT) semadura, Senin (30/09/2019)

Pada kesempatannya Kapolsek Pakong Iptu Tarsun Hidayah S.Pd.S.H.M.M. Menjelaskan, bahwa dalam pelaksanaan pemasangan SUTT ini perlu adanya kordinasi antara pihak PLN kepada seluruh elemen masyarakat agar tidak terjadi hal- hal yang tidak diinginkan mengingat daya voltase yang sangat besar akan berdampak bahaya yang begitu luar biasa.

Bacaan Lainnya

“Demi terlaksananya rencana pembangunan SUTT ini Kapolsek juga mengikatkan kepada pihak PLN agar dalam pembebasan tanah milik warga yg akan digunakan atau dibutuhkan nanti harus sesuai dengan prosedur dan tidak merugikan warga, Dalam hal ini Kapolsek Pakong juga selalu menyampaikan himbauan dan pencerahan kepada masyarakat agar dapat terlaksana dengan baik,”pungkasnya.

Dalam kegiatan tersebut dari Tiem Pembebasan Tanah PT PLN Unit Induk Pembangunan VII Surabaya, mengatakan, bahwa Jaringan SUTT ini dibuat untuk memenuhi kebutuhan listrik secara umum,

“Khususnya di pulau madura karena disamping sebagai fungsi sosial, kami juga menyediakan listrik untuk fungsi komersil yaitu untuk industri dan masyarakat, tidak bisa dipungkiri perkembangan industri dipalau madura ini begitu pesat sehingga memerlukan daya listrik yg besar pula dan kami akan terus berkordinasi dengan masyarakat serta pihak terkait,”jelasnya.(rr).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *