RL dan Kemenkes RI Bagikan Obat Pencegahan Penyakit Kusta Kepada Masyarakat Tojo Una-una Melalui Puskesmas

  • Whatsapp

Ampana ,Kementrian Kesehatan RI Dan Direktur Netherland Leprosy Relief (NLR) memberikan Obat Pencegahan Penyakit Kusta ( kemoprophylaksis Kusta ) kepada Seluruh Puskesmas di Kabupaten Tojo Una-una serta Pelatihan Kepada Petugas Kesehatan Puskesmas di beberapa Puskesmas di Wilayah Daratan

Acara Launching pemberian Obat Kusta berlangsung di ruang rapat Kantor Bupati Tojo Una-Una , Jumat ( 12/8/2020)

Kusta dan frambusia merupakan penyakit kulit yang manifestasi klinisnya seringkali mengenai jaringan kulit. Bila tidak diobati dengan baik keduanya akan dapat menimbulkan kecacatan.
Kecacatan akan menimbulkan banyak masalah. Bukan saja masalah pada fisik penderitanya melainkan juga pada ekonomi dan sosial penderita serta keluarga penderita

Dari data Kemenkes RI Beban Kusta Propinsi Sulawesi Tengah masih tinggi. Termasuk di Kabupaten Tojo Una-Una dengan proporsi anak masih 15 %. Hal ini menunjukkan masih tingginya penularan dimana Kusta masih merupakan masalah kesehatan yang utama di Kabupaten Tojo Una Una

Pemberian Obat Pencegahan Kusta ( kemoprophylaksis Kusta ) kepada masyarakat, serta Pelatihan kepada petugas kusta dan petugas Promosi Kesehatan Puskesmas adalah komitmen Pemkab Tojo Una-una melalui Dinas Kesehatan dalam rangka Pemberian Obat Pencegahan Kusta dan menurunkan angka penderita Kusta di Kabupaten Tojo Una Una .

Angka kesakitan penyakit kusta di Kabupaten Tojo Una Una terus ada, hal ini dapat terlihat dari data Prevalensi per 10.000 penduduk dalam 5 (lima) tahun terakhir masing – masing sebesar 1,82 (tahun 2017), 1.35 (tahun 2018), 0,78 (tahun 2019), 1,04 (tahun 2020). 1,02 (Tahun 2021) masih tinggi dan masih di atas target eliminasi

Direktur Netherland Leprosy Relief (NLR) juga menyebutkan masih ada 105 Kabupaten Kota yang belum eliminasi Penyakit Kusta dan ini tersebar di 26 Provinsi di Indonesia , termasuk di Sulawesi Tengah masih banyak Kabupaten yang beban Kusta Masih tinggi namun.

“ hanya ada tiga Kabupaten di Indonesia yang Komitmen melakasanakan Kegiatan Launching seperti ini salah satunya Kabupaten Tojo Una-una , sebenarnya Tojo Una-Una sudah tereliminasi dari Penyakit kusta hanya saja beban kusta masih Tinggi “ Kata dirut NRL Indonesia

Sehubungan dengan hal tersebut Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah mengusulkan agar Kabupaten Tojo Una Una perlu melakukan kegiatan yang lebih optimal lagi yang salah satunya adalah Pemberian Obat Pencegahan Kusta kepada masyarakat.

Hal itu ditindaklanjuti oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tojo Una Una dalam hal mengirim surat permintaan bantuan kegiatan Pemberian Obat Pencegahan Kusta terhadap masyarakat di Kabupaten Tojo Una Una sebagai bentuk komitmen dalam melaksanakan kegiatan tersebut

Tak hanya itu , dilakukan penandatangana dan Deklarasi kesepakatan pemberian Obat Kusta dari Kemenkes RI adalah sebagai salah satu program pengendalian penyakit kusta, guna untuk memutuskan mata rantai penularan sehingga percepatan eliminasi kusta tahun 2024 ditingkat kabupaten segera tercapai.

Sementara itu , Mewakili Bupati Touna Asissten II Nawatsara Panjili dalam sambutannya mengatakan bahwa penyakit kusta di Indonesia masih merupakan masalah kesehatan masyarakat di samping besarnya masalah di bidang medis juga masalah sosial, ekonomi, budaya, keamanan dan ketahanan nasional yang ditimbulkan penyakit ini memerlukan perhatian berbagai pihak.

“Upaya pengendalian penyakit kusta ditunjukkan untuk penemuan penderita secara dini dan memberikan pengobatan secara teratur, sehingga penularan dan cacat akibat kusta dapat diturunkan serta memberikan penyuluhan tentang kusta kepada masyarakat,”kata Nawatsara Panjili.

“Khusus untuk Kabupaten touna sebagai salah satu kabupaten endemis kusta, sehingga perlu dibutuhkan strategi serta upaya yang tepat dalam rangka mengendalikan penyakit kusta demi untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kabupaten touna,” Tambahnya

Tidak hanya pemberian obat Kusta Team petugas Kesehatan Puskesmas diberi pelatihan sehingga diharapkan mampu melaksanakan kegiatan pemberian obat pencegahan penyakit kusta kepada Masayarakat .

Hadir dalam Kegiatan tersebut Direktur NRL Indonesia Asken Sinaga , Ketua Tim Koordinator NTD Kementrian Kesehatan RI, Dr Tiolina Sidjabat,M.Epid, Dr.Teky Budiawan selaku Meneger Team Leprosy Control Program NLR Indonesia, Dr.Riby Machmud,MPH selaku Teknikal Advisor NLR Sulawesi Tengah, Dr. Jumriani Kabid P2P Dinas Kesehatan Provinsi Sulteng, Afuad,SKM,M.Kes Kepala Seksi P2M Dinas Kesehatan Provinsi Sulteng, Kepala Puskesmas Daratan Touna, Pengelola Program Kusta dan Promkes Se-Puskesmas, Kepala OPD Lingkup Pemkab Touna serta tamu undangan lainnya.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait