Sambut IKN, AMK Kaltim Gelar Pelatihan Dasar Office Guna Percepatan Kualitas SDM

  • Whatsapp

SAMARINDA, beritalima.com | Guna menyambut pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) ke Kalimantan Timur dan melakukan percepatan kualitas SDM di Samarinda.

Sementara Data Badan Pusat Statistik (BPS), terdapat sekitar 241 ribu warga Kaltim yang menganggur.

Bacaan Lainnya

Untuk mengatasi permasalahan ini, Angkatan Muda Kabah (AMK) Samarinda melalui program Samarinda Ulu Siap IKN melakukan Pelatihan Dasar Microsoft Office (Ms Word, Ms Excel, Ms PowerPoint) Gratis pada 26-27 Agustus 2023 di DPW PPP Kaltim dengan instruktur Bambang Sunaryadie S.Kom, seorang trainer senior di perusahaan swasta nasional.

Sebagai salah satu  Bacaleg DPRD Kota Samarinda, Bambang Sunaryadie menyebut kegiatan yang dilakukan merupakan salah satu fokusnya di dalam melakukan kegiatan sosial di wilayahnya.

“Harapannya konstribusi ini dapat membantu warga Samarinda Ulu dalam bersaing di level ibukota nantinya,” paparnya.

DPW PPP Kaltim pun mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Angkatan Muda Kab’ah (AMK) Samarinda karena sinkron dengan cita-cita partai yaitu percepatan pembangunan.

“Nantikan pelatihan gratis berikutnya yang ditujukan untuk umum, anak muda, UMKM, emak-emak, dan semua orang di Samarinda Ulu bersama Trainer Bambang Sunaryadie,” pungkas Dr. H. Rusman Ya’qub, S.Pd, M.Si (Edi).

 

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait