BONDOWOSO, beritalima.com – Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Indonesia yang ke 72 pada tahun 2017, kemeriahan begitu sangat terasa diberbagai daerah tak terkecuali Kecamatan Wringinringin Bondowoso Jawa timur.
Setelah sebelumnya hampir kurang lebih 20 tahun sempat vakum dari kegiatan Carnaval Budaya, kali ini di hari kemerdekaan Indonesia yang ke 72, Kecamatan wringin kembali mengadakan Carnaval Budaya yang menampilkan segala kesenian budaya khas pedesaan serta berbagai kerajinan yang dihasilkan oleh setiap Desa yang ada di kecamatan wringin.
Ketua DPRD Bondowoso H Ahmad Dhafir yang memenuhi undangan dari Camat Wringin menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya terhadap Carnaval Budaya yang ditampilkan di kecamatan wringin tahun Ini.
“Saya memberikan apresiasi kepada Camat Wringin dan seluruh kepala Desa yang ada di kecamatan wringin yang sudah turut memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia ini, dengan turut serta tampil di acara Carnaval Budaya dan Kerajinan khas Desa,” tuturnya Selasa (22/08) usai acara Carnaval Budaya.
Menurut Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini kegiatan seperti ini agar terus diagendakan setiap tahunnya, karena selain mengenalkan kebudayaan asli daerah Bondowoso hal ini juga bertujuan untuk mengenalkan segala potensi yang dimiliki oleh setiap Desa yang ada di kecamatan wringin.
“Kegiatan Carnaval Budaya ini bertujuan agar anak cucu kita dimasa yang akan datang tetap mengenal kebudayaan asli daerahnya, makanya saya berikan apresiasi terhadap seluruh lapisan masyarakat yang sudah berpartisipasi dalam kegiatan Carnaval Budaya ini,” ungkapnya.
Sebanyak 19 peserta ikut ambil andil dalam Carnaval Budaya tahun ini, yang terdiri dari 13 Desa dan sisanya dari berbagai sekolah yang ada di kecamatan wringin. Dari semua Desa yang mengikuti kegiatan Carnaval Budaya, semuanya menampilkan kesenian khas Desanya masing-masing dan juga hasil kerajinan serta juga potensi yang yang ada di Desa.
Dari sekian banyak Kesian budaya yang ditampilkan Diantara Kebudayaan Tari Rengganis yang berasal dari Desa Glingseran, Kesenian Ronjengan dari Desa Banyuputih, Serta Jeren Kencak yang berasal dari Desa Banyuwulu dan juga Kesenian Desa-desa lainnya.
Selain Ketua DPRD, juga hadir dalam Carnaval Budaya tersebut Kepala Dinas Pariwisata,Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Bondowoso Drs Hary Patriantono serta kepala Dinas Pertanian H Munandar, yang juga ikut hadir menyaksikan beberapa hasil pertanian yang ditampilkan oleh beberapa Desa. (*/Rois)