Tokoh Agama di Pamekasan Apresiasi TNI/Polri, Atas Pengamanan Pelantikan Presiden Dan Wakil Presiden

  • Whatsapp

PAMEKASAN Beritalima.com- Proses panjang dalam Pemilu 2019. Dengan ditandai resmi dilantiknya Presiden RI Ir. Joko Widodo dan Wakil Presiden RI KH. Ma’ruf Amin. Minggu (20/10/2019) kemarin.

Keamanan Negara di dalam pelaksanaan pesta demokrasi tersebut pun mendapatkan apresiasi dari berbagai masyarakat, termasuk masyarakat Pamekasan.
Pimpinan daerah Muhammadyah Kabupaten Pamekasan, Daeng Ali Taufik, bersyukur Pemilu 2019 hingga pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih dapat berjalan dengan lancar.

Bacaan Lainnya

Daeng Ali Taufik, memberikan apresiasinya kepada TNI/Polri yang dinilai telah sukses memberikan pengamanan secara ekstra atas pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024.“Kerja keras ditambah kompaknya jajaran TNI-Polri memang patut kita akui. Keduanya menjadi elemen kekuatan Negara dari berbagai upaya yang mencoba mengganggu keamanan dan ketentraman kita. Terima kasih TNI-Polri yang telah mengamankan ini semua,” tuturnya.

Kabupaten Pamekasan, Daeng Ali Taufik, menambahkan, bahwa TNI-Polri telah menjalankan tugas dan tanggung jawabnya semaksimal mungkin,

“Tegas, kompak dan humanis itulah pola yang dilakukan TNI-Polri kita dalam mengamankan tahapan Pemilu 2019 hingga berakhirnya pelantikan Presiden-Wakil Presiden,” tandasnya.

Dirinya juga mengajak kepada semua komponen masyarakat agar kembali bersatu,

“kita kawal pelaksanaan pembangunan saat ini,”pungkasnya(rr).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *