Toraja Utara,Menuju Daerah Industri

  • Whatsapp

TORAJA UTARA.beritalima.com-Langkah Kepala Dinas Perindustrian Kabupaten Toraja Utara,P.Pongsinaran,S.Pd,menuju daerah industri patut mendapat apresiasi.

Ini juga,kiat Bupati Toraja Utara,Kalatiku Paembonan,dengan taqklinnya,”Berubah Untuk Sejahtera”,seperti yang dijelaskan oleh Pongsinaran,saat disambangi wartawan berita lima,mengungkapkan,bagai mana upaya Perindustrian dapat membangkitkan sektor Industri di Toraja Utara.

“Saat ini kami mendata warga yang memiliki usaha kecil,begitupun keberadaan Koperasi yang ada, itu perlu di validasi,” ujarnya,Selasa,4 April 2017,di ruang kerjanya.

Ada beberapa jenis makanan dan minuman,yang merupakan industri ringan untuk dikembangkan,seperti jenis minuman jus,ada tiga jus yang akan menjadi perhatian Perindustrian,jus tamarillo,jus avokad,jus markisa.

“Ini semua akan menjadi perhatian yang membawa nama daerah sebagai tujuan Pariwisata.Bukan itu saja,sektor Industri kerajinan tanggan,seperti sarung tennun,duplikat rumah khas Toraja dan Lumbung Toraja,Dinas Perindustrian berniat untuk mendorong warga dengan melakukan pelatihan serta study banding bagi masyarakat yang menekuni kerajinan itu,” ungkap Kadis lagi.

Sementara komoditi kopi,juga tidak kalah pentingnya menjadi perhatian Dinas Perindustrian,justru sektor komoditi kopi,yang telah melambungkan nama Toraja,masyarakat petani kopi terus akan dipacu agar sektor kopi dengan hasil panennya meningkat.(Gede Siwa).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *