Touna Raih Juara Pertama Se-Sulteng Pertanggung Jawaban LKPD dan Tercepat Penyaluran Dana Desa

  • Whatsapp

Ampana,beritalima.com | Pemerintah daerah kabupaten Tojo una-una menerima penghargaan Terbaik I atas penyusunan dan pertanggungjawaban jawaban LKPD wilayah propinsi Sulteng Tahun anggaran (TA) 2021 serta penghargaan atas penyaluran dana desa tercepat se Sulteng T.A 2020 .

Penghargaan tersebut di serahkan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi Sulawesi Tengah: Irfa Ampri, Ak., M.A,. Ph.D. dan di terima langsung oleh Bupati Tojo una-una Mohammad Lahay di ruang kerjanya ,Jumat (11/06/2021).

Dalam penyerahan Piagam penghargaan ini, Kakanwil Ditjen perbendaharaan Sulteng yg di dampingi
Kepala KPPN Poso: Suhartadi, S.E.
Kepala Bidang Pembinaan Pelaksanaan Anggaran II Kanwil DJPb Sulteng: Eko Erifianto, S.E., L.L.M.
Kepala Seksi Analisa, Statistik, dan Penyusunan Laporan Keuangan Kanwil DJPb Sulteng: Achmad Setiawan.

Diketahui belum lama ini Pemerintah Daerah Kabupaten Touna masih dapat mempertahankan Predikat WTP selama 9 kali berturut-turut, dalam Proses Pengelolaan Keuangan yang merupakan Predikat Tertinggi dalam penilaian Akuntabilitas Pemerintah Daerah.

Kepala Badan Pengelolaan keuangan Daerah Kabupaten Tojo Una-una Sovianur Kure , melaui Kabid Anggaran Rismanto Laide menyampaikan dengan diterimanya penghargaan ini akan terus mejaga sinergitas yang telah terjalin agar kedepannya pengelolaan keuangan daerah Kabupaten Touna semakin lebih baik .

Sementara itu Bupati Touna Mohammad Lahay berharap prestasi ini akan terus dijaga dan dipertahankan, kepada masing masing OPD Bupati meminta agar bisa meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan di masing-masing unit kerja agar semua tertata dengan baik ( HW)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait