Viral Tentara Australia di Medsos, Ternyata Masa Kecil Agus Tinggal Sama Nenek

  • Whatsapp

JEMBER, beritalima.com | Viral video Tentara Australia asal Indonesia di Media Sosial, ternyata masa kecil Agus tinggal bersama kakek dan neneknya di Sabrang, Jember.

“Dulu disini sama neneknya, ibunya sudah di Australia,” kata Suprapto salah satu Paman Agus saat ditemui dirumahnya, Rabu (3/11/2021).

Bacaan Lainnya

Suprapto menceritakan, Agus dulu merupakan anak dari Pasangan Suami Istri (Pasutri) dari Alex Anom Suroto dan Sulikah. Namun, setelah sekian tahun Pasutri tersebut bercerai.

“Kebetulan, bapak dan ibunya Agus juga berasal dari sini semua, dari Dusun Ungkalan, Desa Sabrang,” jelasnya.

Setelah berpisah, Sulikah alias ibu dari Agus bekerja di Bali, kemudian bertemu dengan warga Australia bernama Albert dan hingga menikah sampai sekarang.

“Saat kecil Agus hingga SD waktu itu masih disini, tinggal bersama kakek dan neneknya (orang tua Sulikah). Sekitar kelas 3 SD kemudian diajak ibunya ke Bali dan Australia, hingga menetap jadi warga Australia sampai sekarang,” jelasnya.

Suprapto juga menyampaikan, sejak menjadi Tentara Australia, sudah dua kali Agus pulang ke Ambulu, Jember. Agus pindah dari sini ke Australia sebelum tahun 2000an.

“Terakhir pulang tahun 2019 dirumah neneknya. Sebagai saudara dan keluarga besarnya, saya juga bangga bisa jadi tentara di negara Australia,” ungkapnya.

“Sebelum jadi tentara, Agus ini dulu kadang bantu Kakek (Almarhum) dan neneknya di sawah maupun kebun,” imbuhnya.

Sementara, Babinsa setempat Serda Suparno dirinya sangat mengetahui persis keberadaan keluarga dari Tentara Australia bernama Agus tersebut.

“Saya tahu sejak kecil, karena saya sebagai Babinsa Sabrang termasuk tetangga dan dekat dengan rumah keluarga Agus,” tegasnya.

Kata Suparno, Agus menjadi Tentara di Australia mungkin karena ikut ibunya bersama ayah tirinya ke Australia.

“Mungkin saat di Bali dia sekolah dan dibawa oleh ibunya ke Australia. Lalu disana mengikuti seleksi dan lolos menjadi Tentara Australia,” bebernya.

Sesama Tentara, Suparno juga merasa ikut bangga, karena warga Indonesia bisa menjadi Tentara di Luar Negeri.

“Mungkin saat disana, punya cita-cita menjadi Tentara, lalu dia daftar dan lolos,” pungkasnya. (Sug)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait