Warga Pulo Wonokromo Wetan Sigap Atasi Merebaknya Covid – 19

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com | Warga Pulo Wonokromo Wetan RW.4, Kelurahan Jagir, Kecamatan Wonokromo melakukan kegiatan Penyemprotan Disenfektan ke rumah – rumah warga dan giat itu dilaksanakan Minggu (29/03) pagi.

Atas kepedulian bapak M.Dhofir tersebut mendapat apresiasi dari segenap warga Pulo Wonokromo Wetan terkait adanya Subangsih dan Kepeduliannya dalam menyingkapi merebaknya Virus Cirona tentang pencegahan menyebarnya Covid – 19 tersebut.

M.Dhofir menjelaskan, awalnya bahan baku cairan disenfektan dibeli untuk pribadi tapi setelah difikirkan, ternyata lebih baik hal tersebut diperuntukan bagi warga,” Jelasnya.

Bahkan Dhofir bersama sebagian warga berkoordinasi dengan Bu RW.04 Pulo Wonokromo Wetan Ambarwati, jika penyemprotan disenfektan dilakukan keseluruh rumah warga diwilayah RW.04 dan Ambarwati menyetujui hal itu.

Ambar menambahkan, sangatlah setuju atas penyemprotan cairan Disenfektan tersebut dilaksanakan kerumah warga dan adapun alat penyemprotan dipinjam dari Kelurahan Jagir, bahkan diketahui oleh Babinkamtibmas Kelurahan Jagir Bpk.Hari Kustono dan sudah dilaporkan ke Kelurahan Jagir serta ke Kecamatan Wonokromo,” Ungkap Bu RW.04 Pulo Wonokromo Wetan.

Kegiatan ini didukung segenap warga bergotongroyong dalam melaksanakan soal penyemprotan cairan Disenfektan kerumah warga diwilayah 5. RT / RW.04 Pulo Wonokromo Wetan Surabaya tersebut,”Pungkas M.Dhofir. (BERTUS).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait