JAYAPURA, beritalima.com | Dalam rangka mempertahankan kekompakan, Angkatan Muda Kabah Papua menggelar turnamen badminton yang diberi nama “Intern PB The Marlin Cup 1 AMK Provinsi Papua”. Acara ini dilaksanakan di Lapangan Jayawijaya, Kota Jayapura, Papua pada Selasa, 18 Juli 2023 yang lalu.
Turnamen badminton diikuti oleh 20 tim dan dihadiri langsung oleh Sumardi, Ketua AMK Provinsi Papua, serta H. Abd Rajab, Ketua Bappilu DPW PPP Papua.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua AMK Papua Sumardi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang turut membantu kelancaran turnamen badminton ini.
“Harapannya, turnamen ini dapat meningkatkan kekompakan anggota AMK Papua, terlebih menjelang pesta demokrasi tahun 2024,” ujar Sumardi.
“Ia juga menekankan pentingnya sportivitas tinggi dalam bertanding bagi teman-teman AMK,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua Bappilu DPW PPP Papua H. Abd Rajab, yang mewakili Ketua DPW PPP Papua menyampaikan apresiasi atas keaktifan AMK Papua.
“Kami mengapresiasi berbagai kegiatan yang dilakukan oleh AMK, semoga sayap partai AMK ini tetap solid dan kompak,” ucapnya. (Edi)