PALEMBANG, beritalima.com|Bersama Plt Camat Kalidoni M. Rama Cahya Putra ,S.STP,MM , Seklur kel Sei Lais Desi Anna,SE M.Si, Bapak Asnen, S.Pd.I sebagai Ketua Forum RT dan RW Sei Lais juga perangkat desa beserta instansi – instansi terkait, Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda kembali kunjungi warga yang sakit di kelurahan Sei Lais, senin (02/08/2021).
Dalam kunjungan tersebut terdapat 3 warga yang sakit yaitu Bapak M. Ali Yakub warga lorong teruna adalah seorang lansia penderita stroke yang hidup sebatang kara, lalu ada remaja usia 16 tahun pengidap anemia bernama Selly Ana Natasya warga lorong Zaini, dan juga seorang lansia bernama Masinun penderita hipertensi. Wawako Palembang pun bertindak cepat dengan langsung mengajak para pasien berikut keluarganya untuk ke rumah sakit mendapatkan pengobatan gratis dan langsung menyiapkan
Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) bagi para warga sakit tersebut.
Di sela evakuasi, Fitrianti Agustinda yang juga memberikan santunan biaya kepada warga – warga sakit tersebut, kembali menghimbau agar masyarakat Kota Palembang yang tergolong tidak mampu namun belum memiliki kartu JKN-KIS ini, agar dapat aktif untuk melaporkan ke kantor kelurahan ataupun kecamatan tempat berdomisili supaya dapat diproses.
Sehingga masyarakat dapat menikmati layanan kesehatan secara gratis karena pemerintah sudah menyiapkan semua fasilitas layanan kesehatan dengan cuma – cuma dan masyarakat pengguna KIS sama sekali tidak dipungut biaya apapun pungkas nya.
( LILI )