Dampak Kekeringan Ekstrim, JAGO Wonosobo Pasok 10.000 Liter Air Bersih

  • Whatsapp

WONOSOBO, beritalima.com |Desa Trimulyo kecamatan Wadaslintang kabupaten Wonosobo pada Senin (6/11/2023) mendapat bantuan air bersih dari Jaringan Ganjar Wonosobo (JAGO).

“10.000 liter air bersih kami pasok ke desa Trimulyo, Wadaslintang sebagai bentuk kepedulian kami terhadap warga yang disana,” jelas Kuswono, salah satu perwakilan JAGO Wonosobo.

Bacaan Lainnya

Ia menambahkan hal tersebut merupakan aksi nyata dari relawan JAGO Wonosobo kepada masyarakat yang terdampak kemarau ekstrim.

“Diketahui hingga saat ini belum turun hujan. Dan bantuan ini akan berlanjut ke desa-desa lainnya,” imbuhnya.

Tampak para warga berbondong-bondong dengan tertib mengantri guna mendapatkan air bersih tersebut.

“Kami berterima kasih kepada relawan Ganjar-Mahfud di Wonosobo pasalnya bantuan ini sangat meringankan beban masyarakat yang kekurangan air bersih,” ucap Widi , salah satu warga Trimulyo ini. (Agus)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait