Enam Taruna AAL Korps Marinir, Uji Nyali Tes Samapta di Sarang Prajurit Petarung

  • Whatsapp

Biasa lakukan Tes Kesamaptaan Jasmani di Kesatrian Akademi Angkatan Laut (AAL) Bumimoro, enam Taruna Tingkat lV Korps Marinir uji nyali dengan melakukan tes samapta di Sarang Prajurit Petarung, Batalyon Infanteri 5 Brigif 2 Marinir Pasmar 2, Surabaya, Senin, (1/3).

Hal tersebut dilakukan dalam rangka membina dan meningkatkan fisik Taruna AAL Angkatan ke-66 Korps Marinir ini, yang sedang melaksanakan Latihan Praktek Pasukan (Tekpas) di Yonif 5 Marinir, Kesatrian Soeroto ll Ujung, Semampir, Surabaya.

Kegiatan yang diikuti enam Taruna AAL tingkat akhir tersebut, diawali dengan pengecekan personel, pemeriksaan kesehatan oleh Tim Kesehatan Yonif 5 Marinir, dilanjutkan dengan senam pemanasan sebelum melaksanakan Samapta Baterai A (lari selama 12 menit), Baterai B (Pull Up, Puss Up, Sit Up dan Shuttle Run).

Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyadi, M.Tr.Hanla mengatakan, samapta tersebut merupakan rangkaian kegiatan yang dilakukan untuk mengukur stamina dan ketahanan fisik Taruna, selain itu juga sebagai sarana mengetahui kemampuan jasmani, sekaligus untuk menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat.

“Laksanakan kegiatan dengan tetap mengutamakan protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dengan selalu menggunakan masker, jaga jarak dan cuci tangan, menghindari kerumunan dan membatasi mobilisasi,” pungkasnya.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait