Ikuti Anjuran Inmendagri, Pelantikan Ratusan Kades Terpilih Bondowoso Dilaksanakan Secara Virtual

  • Whatsapp
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Des, Haeriyah Yulianti saat di konfirmasi wartawan. (Rois/beritalima.com)

BONDOWOSO, beritalima.com – Berdasarkan Intruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 62 Tahun 2021, Pemerintah akan memberlakukan PPKM level 3 selama 10 hari, dari tanggal 24 Desember hingga 2 Januari.

Dalam poin ‘a’ tertuang dalam aturan PPKM tersebut tentang mengaktifkan kembali fungsi Satuan Tugas penanganan covid-19 di masing-masing lingkungan.

Dalam poin ‘b’ tertulis agar menerapkan protokol kesehatan (prokes) yang lebih ketat dengan pendekatan 5M (memakai masker, mencuci tangan pakai sabun/hand
sanitizer, menjaga jarak, mengurangi mobilitas, dan menghindari kerumunan).

Kepada Dinas PMD Bondowoso, Haeriyah Yulianti, menerangkan, berdasarkan tahapan jadwal Pilkades serentak 2021, pelantikan akan dilaksanakan pada 16 Desember 2021 mendatang.

Namun karena masih dalam suasana pandemi Covid-19, pelantikan Kades terpilih ini rencananya akan dilakukan secara virtual, sesuai dengan Inmendagri Nomor 62 Tahun 2021.

Selain itu juga menghindari terjadinya kerumunan, juga menghindari terjadinya kluster baru di Bondowoso.

Ia menyebutkan pelantikan secara langsung hanya akan diwakilkan oleh beberapa Kades terpilih. Sementara sisanya, akan mengikuti secara virtual di masing-masing kecamatan.

“Kita menyesuaikan dengan situasi saat ini dimana kita masih berada dalam level 3. Maka tidak bisa pelantikan secara tatap muka menyeluruh. InsyaAllah kita akan melakukan secara virtual,” tuturnya saat dikonfirmasi melalui selulernya, Kamis (2/12/2021).

Disinggung tentang gugatan hasil pemilihan, kata Haeriyah, hingga saat ini panitia kabupaten belum menerima surat resmi gugatan hasil pemilihan.

Namun, pihaknya tak memungkiri adanya beberapa calon yang tampaknya tidak puas dari hasil pemilihan.

“Informasinya juga masih melakukan komplain terhadap panitia desa. Tapi surat secara resmi kepada kami belum ada,” pungkasnya. (*/Rois)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait