Ini Pesan Bupati Pamekasan, Gelar Festival Muharram Dan Sholawat Bersama Di Tahun Baru Hijriyah

  • Whatsapp

Caption: Ketika Bupati Pamekasan H. Baddrut Tamam memberikan Sambutan Di Tenga-tengah Ribuan Massa. Dalam Rangka Menyambut Tahun Baru Hijriyah 1441 H.

Ini Pesan Bupati Pamekasan, Gelar Festival Muharram Dan Sholawat Bersama Di Tahun Baru Hijriyah

Bacaan Lainnya

PAMEKASAN, Beritalima.com- Pemkab Pamekasan menggelar festival Muharram di Lapangan depan Pendopo Agung Ronggosukowati Pamekasan. Kegiatan tersebut dalam rangka menyambut tahun baru Hijriyah 1441 H. Sabtu (31/08/2019).

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Forkopimda, Sekda, Ketua DPRD, Kepala OPD, Camat, Kepala Desa/Lurah, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tamu undangan lainnya, serta Muballigh sekaligus Budayawan Madura D. Zawawi Imron serta Group Sholawat Syubbanul Muslimin dari Probolinggo.

Bupati Pamekasan Baddrut Tamam dalam sambutannya berpesan, dalam kepemimpinannya hanya untuk kemaslahatan ummat serta untuk mengabdi kepada masyarakat.

“Beberapa kebijakan yang telah dilakukan juga berorientasi pada kemakmuran serta kesejahteraan ummat.Demi mendorong kesejahteraan yang berkeadilan yang tumbuh di desa-desa, serta memberikan n perlindungan kepada seluruh elemen masyarakat dengan menciptakan keamanan dan stabilitas bersama,” katanya, Sabtu (31/08) Malam.

Orang nomor satu itu juga menghimbau, kepada masyarakat Pamekasan agar selalu meneladani Hijrah Baginda Nabi Muhammad SAW.

Dan untuk itu dirinya pada saat ini tengah merancang kegiatan berupa sholawat di beberapa Desa serta dikemas dengan acara doa bersama. Agar Pamekasan menjadi kabupaten yang aman, hebat, bajrah, rajjeh, tor Parjhuge.

” Mari kita selalu berdoa bersama agar pamekasan kedepan menjadi pamekasan hebat, bajrah, rajjeh, tor Parjhuge,”pungkasnya.

Sementara perlu diketahui bersama untuk tema pada Kegiatan tersebut dalam rangka menyambut tahun baru Hijriyah 1441 H. Sabtu (31/08/2019).malam yang digelar oleh pemkab Pamekasan adalah “Menyelami Wisata Jiwa Menggapai Cinta Rosul”.(rr)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *