Kagum Hasil Pengolahan Serabut Kelapa, Disperindag Kabupaten Banyumas Kunjungi PT Sribana Agro Persada

  • Whatsapp

JEMBER, beritalima.com – Dinas Perindrustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, gelar Kunjungan Kerja (Kunker) di Industri Pengolahan Serabut Kelapa milik PT SRIBANA AGRO PERSADA, di Kelurahan Kranjingan, Kecamatan Sumbersari, Kabupaten Jember, Jawa Timur, pada (14/12/2022).

Kedatangan rombongan Disperindag Banyumas, Jawa Tengah, tersebut didampingi oleh beberapa perwakilan Disperindag Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Bacaan Lainnya

“Hari ini kita bersama tim melakukan Kunker di salah satu pengolahan serabut kelapa di Kabupaten Jember,” ucap Titik, Kepala Disperindag Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Menurutnya, kedatangan dirinya bersama rombongan melihat langsung cara pengolahan serabut kelapa yang ada di Kabupaten Jember. Jika di Banyumas menggunakan mesin yang sederhana. Namun disini sudah menggunakan mesin yang modern.

“Pengolahan serabut kelapa yang ada disini menurut kami sudah sangat bagus dan nanti akan kita contoh terus kita praktekan di Kabupaten Banyumas,” ujar Titik.

Kata Titik, kenapa pengolahan serabut kelapa ini harus kita contoh, karena ini merupakan usaha yang luar biasa karena dari limbah bisa menghasilkan rupiah.

“Kedepanya kita akan sosialisasikan pengelohan serabut kelapa ini di Kabupaten Banyumas. Jika perlu pelaku UMKM akan kita bawa ke sini untuk belajar cara pengolahan serabut kelapa di PT SRIBANA AGRO PERSADA,” terangnya.

Kepala Disperindag Banyumas tersebut mengaku, hal ini harus betul – betul dipelajari. Mulai dari pengolahan awal, dan juga pemasarannya. Bahkan jika perlu perijinan usahanya kita harus belajar, apa saja yang perlu diurus.

“Nanti kita tindaklanjuti mas, kita akan belajar pengolahan serabut kelapa di PT SRIBANA AGRO PERSADA,” pungkasnya.

Sementara Dewi, salah satu perwakilan Disperindag Kabupaten Jember, Jawa Timur, mengaku senang dengan adanya Kunker Disperindag Banyumas.

“Kita sangat senang dan bangga, karena salah satu investasi di Kabupaten Jember dijadikan tempat Kunker,” katanya.

Dewi mengungkapkan, jika pihaknya akan selalu mendukung pelaku investasi di Kabupaten Jember, salah satunya PT SRIBANA AGRO PERSADA, yang bergerak dibidang pengolahan serabut kelapa.

“Kami akan selalu mendukung pelaku investasi di Kabupaten Jember, terutama investasi yang taat hukum,” ungkapnya.

Ditempat yang sama Direktur PT SRIBANA AGRO PERSADA Ruddy Dimyati, mengaku senang dan bangga dengan kunjungan Disperindag Kabupaten Banyumas.

“Tentunya kami senang dan bangga karena tempat usaha kami dijadikan tempat jujugan rombongan Disperindag Banyumas,” ujarnya.

Direktur PT SRIBANA AGRO PERSADA, ini mengungkapkan jika pihaknya akan bermitra dengan siapa saja selagi bisa sejalan. Terutama dengan Disperindag Kabupaten Banyumas.

“Nanti kita akan berkolaborasi dan bermitra mas,” ungkapnya.

Ruddy Dimyati mengatakan, jika usaha yang dijalaninya ini merupakan usaha kerakyatan. Dirinya akan bekerjasama dan akan memberdayakan warga sekitar perusahaan.

“Usaha kami ini adalah usaha kerakyatan. Dan alhamdulillah perusahaan kami semua karyawan atau pekerjanya warga sekitaran semua mas,” pungkasnya. (bi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait