Lulinha Bobol Gawang M. Ridwan, Madura United Unggul 1-0 atas PSS Sleman

  • Whatsapp

PAMEKASAN, Beritalima.com| Hasil pertandingan PSS Selaman vs Madura United dalam lanjutan Liga 1 2022-2023. Madura United unggul 1-0 atas PSS Sleman di Stadion Manahan, Solo, Kamis (08/12/2022), sore.

PSS Sleman harus mengakui kekalahannya pada laga pertandingan melawan Madura United di Stadion Manahan Solo, hingga pada akhir babak ke dua.

Bacaan Lainnya

Pertandingan PSS Sleman vs Madura United pada Liga 1 202-2023 dengan akhir sekor menjadi 1-0. Wasit meniupkan peluitnya bertanda duel ke dua kesebelasan telah usai. Ini merupakan laga pekan ke-13 di Liga 1 2022-2023.

Goal tercipta 1-0 di menit ke 60 yang dilakukan oleh Luiz Marcelo atau Lulinha dengan tendangan keras ke mulut gawang PSS Sleman.

Di babak pertama PSS Sleman mencoba lebih ganas memberikan serangan. Tekanan dan serangan pun di mainkan. Namun pada lini pertahanan Madura united juga tak mau kecolongan hingga arahan dari pelatih Fabio Lefundes untuk disiplin kepada Para pemain Madura United sangat rapi dan sulit di tembus oleh tim kesebelasan PSS Sleman.

Sehingga tak ada goal pada menit ke 15. Pada menit 16 anak asuh Fabio Lefundes mencoba mengotak atik si kulit bundar hingga ada peluang emas untuk menciptakan goal. Sepakan Lulinha sangat tipis mendarat di sisi kanan gawang M Ridwan.

Anak Asuh Fabio Lefundes ini pada menit ke 20 Bayu Gatra dilanggar oleh bek PSS Sleman Nurdiansyah di dalam kotak penalti hingga mendapatkan peluang emas untuk menciptakan goal.

Namun sayang impian emas itu digagalkan oleh M Ridwan si penjaga gawang PSS Sleman tepis tendangan Pinalti Hugo Gomes pada menit ke 23.

Duel seru antara kedua tim ini saling serang dan juga memberikan tekanan yang tinggi.

Sepakan keras Irkham Mila hanya mengarah tepat ke pelukan kiper Madura United, Rendy Oscario di menit ke 25.

Ke dua tim ini berduel sangat cantik permainan saling serang menyerang digencarkan. Tempo permainan berimbang naik turun pada menit -menit berikutnya.

Dan kedua tim pelatih saling mengganti strategi ritme permainan yang sangat luar biasa.

Hingga wasit meniup peluit tanda akhir laga babak pertama, tak ada gol tercipta, kedudukan menjadi 1-0 menjadi hasil kemenangan Madura United.(An)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait