Panitia Pilkades Desa Karangrejo Siap Bekerja Profesional

  • Whatsapp

WONOSOBO, beritalima.com – Guna suksesnya rangkaian Pilkades di Wonosobo segala persiapan dilakukan. Seperti di Desa Karangrejo Kecamatan Selomerto Kabupaten Wonosobo telah membentuk susunan kepanitiaan Pilkades.

Hal ini diungkapkan Ketua Panitia di Kantor desa setempat.

“Pada 13 September 2018 kami telah diangkat menjadi Panitia Pilkades di desa ini.” Ujar Mansur Hidayat.

“Kami telah melakukan persiapan dalam menyambut para bakal calon Pilkades Desa Karangrejo untuk mengikuti tahap pendaftaran yang dimulai pada tanggal 1 Oktober 2018 dengan mengacu kepada Perda No. 1 Tahun 2016, Perda No. 3 Tahun 2018 dan Perbub No 12 Tahun 2018.” Papar Mansur.

Seperti diketahui bahwa bakal calon kepala desa yang akan mendaftar diantaranya Sarwo (Kebondalem) Sarwono (Dermayu) Untung Tukiyo (Dermayu) Aan (Kalimade) dan Trubus (Tanggalan). Ini sesuai dengan yang ikut deklarasi yang dilakukan bersama para bakal calon Pilkades.

Di tempat terpisah salah satu bakal calon Kades, Sarwono berharap para panitia bisa dan siap menyelenggarakan Pilkades yang sejuk dan damai tanpa adanya kerusuhan bahkan money politik sehingga tercipta suasana tertib, damai dan aman,

“Pilihlah sesuai dengan hati nurani dengan memilih calon pemimpin yang berkualitas, mengabdi kepada masyarakat dan takut untuk melakukan penyimpangan atau korupsi.” Ucap Sarwono.

Tak jauh beda disampaikan Balon Kades dari Kalimade, netralitas dari panitia penyelenggara Pilkades sangat utama dan mengharapkan sosialisasi pelaksanaannya dapat dipahami oleh seluruh warga Karangrejo khususnya para pemilih.

“Sedangkan bagi para pemilih kami mengharapkan agar menjadi pemilih yang cerdas dalam memilih calon pemimpin 6 tahun kedepan.” Harap Aan. “Jangan terpengaruh praktek money politik maupun pemaksaan.” Tuturnya.

Senada disampaikan salah satu warga desa Karangrejo yang enggan disebutkan namanya mengharapkan sebelum, selama dan setelah pelaksanaan Pilkades dapat berjalan dengan damai.

“Mari kita bersikap lebih dewasa hanya gara-gara beda pilihan calon kepala desa hubungan kekeluargaan dan tetangga menjadi pecah. Janganlah terjadi seperti itu !” Ajaknya.

Pada kesempatan berbeda PJ Kades Karangrejo mengatakan dirinya sudah menginstruksikan agar perangkat desa tidak memihak salah satu balon sehingga dalam Pilkades nantinya bebas dari hal-hal yang merugikan.

“Harapan kami Pilkades dapat berjalan sesuai dengan tahapan. Pilihlah pemimpin yang amanah dalam menjalankan tugas dan dapat merangkul semua elemen masyarakat bahkan bila terpilih tidak memilah-milah dia pendukungnya atau bukan karena bila sudah menjadi Kades semuanya adalah warganya yang memiliki hak yang sama untuk dilayani sebaik-baiknya.” Jelas PJ Kades.

“Juga kita harapkan dalam Pilkades nantinya jauh dari money politik dan hal-hal negatif lainnya sehingga semua tahapan dapat berjalan dengan lancar.” Pungkas PJ Kades Karangrejo, Selasa (18/9).

Sementara itu panitia dengan tegas akan menjaga netralitasnya selama menjalankan tugas yang diembannya.

“Kami Panitia Pilkades Desa Karangrejo Kecamatan Selomerto Kabupaten Wonosobo siap menyelenggarakan pemilihan Kades secara profesional mengacu kepada aturan yg sudah ada sehingga kegiatannya berjalan dengan sukses. ” Tandas Ketua Panitia, Mansur Hidayat. (Nur / Budi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *