Penyegaran, Polres Pamekasan Gelar Sertijab

  • Whatsapp

Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab), dipimpin langsung oleh Kapolres Pamekasan AKBP. Djoko Lestari, yang digelar di halaman Mapolres Pamekasan.

PAMEKASAN, Beritalima.com| Guna meningkatkan etos kerja serta penyegaran, dilingkungan Polres Pamekasan kembali bergulir, alih tugas.

Bacaan Lainnya

Rotasi jabatan tersebut, secara resmi dilakukan dalam upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab), dipimpin langsung oleh Kapolres Pamekasan AKBP. Djoko Lestari, yang digelar di halaman Mapolres Pamekasan. Senin (03/02/2020)

Berikut daftar para pejabat Polres Pamekasan yang dilakukan sertijab, yakni Waka Polres Pamekasan Kompol Kurniawan Wulandono menempati jabatan baru sebagai Kanit III/Asusila Subdit IV Detreskrimum Polda Jatim. Posisinya diganti Kompol Moh Asrori Khadafi yang sebelumnya menjabat Kaurbinplin Subbidprovos Bidpropam Polda Jatim.

Selain itu Kabagop Polres Pamekasan, Kompol Jalaluddin mengemban tugas baru sebagai Kasubagminopsnal Bagbinopsnal Ditsamapta Polda Jatim. dan posisinya digantikan Kasubagdalops Bagop Polres Pamekasan, AKP Bambang Soegiharto.

Dan selanjutnya Kapolsek Larangan, AKP Siti Maryatun, mendapatkan tugas baru sebagai Kassubbag Hukum Bagsumda Polres Pamekasan, dan diganti Waka Polsek Pakong Polres Pamekasan, IPTU Tamsil Efendi, sebagai Pejabat Sementara Kapolsek Larangan, Pamekasan.

“Rotasi jabatan ini merupakan hal yang wajar dalam institusi polri, tujuannya adalah untuk penyegaran. Sehingga dengan rotasi ini diharapkan para anggota semakin sukses di tempat yang baru,” Kata Kapolres Pamekasan AKBP Djoko Lestari.Senin (03/02/2020).

Lanjut Kapolres Pamekasan, juga mengucapkan terimakasih kepada semua pejabat lama yang telah mendapatkan tugas dan tempat yang baru. Dan juga atas dedikasinya selama bertugas di wilayah hukum Polres Pamekasan.

“Kami mewakili seluruh keluarga besar Polres Pamekasan, mengucapkan terimakasih yang tak terhingga atas perjuangan dan pengabdiannya selama berada di Polres Pamekasan,”imbuhnya AKBP. Djoko Lestari.

Ia meyakini dengan bekal pengalaman dan pendidikan yang telah dimiliki, anggota bisa melaksanakan tanggungjawab dengan sebaik-baiknya.

Dengan adanya pergantian jabatan tersebut, AKBP. Djoko Lestari, berharap para perwira tetap bisa bertanggung jawab dalam memaksimalkan perannya sebagai pelindung, pengayom, pelayan masyarakat serta sebagai penegak hukum yang profesional.

“Setiap pejabat Polri dituntut untuk dapat bekerja dengan benar dan baik, dan diharap dapat membawa perubahan pada masing-masing kesatuan dilingkungannya,” ujarnya.

Dirinya juga berpesan, agar para perwira, bisa segera mempelajari jabatannya sehingga bisa cepat beradaptasi dengan tugas dan tanggung jawab yang dipercayakan.

“Adakan komunikasi dan koordinasi dengan semua unsur, baik internal maupun eksternal untuk mendapatkan informasi dan masukan sehingga dapat menyesuaikan dengan situasi dan kondisi Polres Pamekasan,” pungkasnya.[AR]

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait