Reses Serap Aspirasi Kesehatan, Wakil ketua DPRD Jatim di Pamekasan

  • Whatsapp

PAMEKASAN, Beritalima.com-Penyerapan aspirasi masyarakat reses-1TH.2018 pimpinan Wakil ketua DPRD Provinsi Jawa Timur Drs, H Achmad Iskandar.MSi. Tepatnya di Ponpes Al-Falah Larangan Tokol Kecamatan Tlanakan Kabupaten Pamekasan,Kamis(28/02).

Acara tersebut dihadiri kurang lebih ratutasan ibu Muslimat NU dari berbagai Kalangan se kabupaten yang ada di Madura.

Bacaan Lainnya

Dalam dialog reses Bapak Drs,H. Acmad Iskandar.MSi memberikan kesempatan kepada ibu Muslimat NU untuk memberikan serap Aspirasinya disetiap Daerah masing-masing.

” Saya murni reses setiap tahunnya dan ini Agenda rutin kebetulan pada kesempatan kali ini komunitasnya muslimat, dengan maksud menyerap aspirasi di bawah seperti apa,”tuturnya.

misalnya seperti tadi yang banyak di keluhkan oleh ibu-ibu terkait kesehatan dan pelayanan serta vaksinasi Defteri. Yang perlu di sosialisasikan kepada masyarakat betapa pentingnya Vaksinasi defteri terhadap anak-anak.

“karna ini sangat berbahaya sekali Defteri dapat menular. Dan untuk itu saya akan mengambil langkah bersama pihak-pihak terkait untuk memberikan pengertian terhadap masyarakat utamanya di Desa agar anak-anaknya di Vaksinasi Defteri,” ucapnya kepada beritalima.com.

” Sebenarnya saya sangat takut sekali hal ini takut disalah artikan, dan tolong ini jangan diasumsikan sebagai kampanye .pada dasarnya titik tekannya dengan adanya Serap aspirasi tadi, saya akan konsultasi dengan pihak Dinkes Provinsi untuk mensosialisasikannya,” Tegasnya.

Sementara terpisah Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Pamekasan.Ismail, SHi menegaskan, reses kali ini rutin dilaksanakan oleh beliau dan Alhamdulillah sesuai dengan harapan dan berjalan dengan baik sesuai dengan atensi sehubungan dengan kesehatan.

” Seperti yang sudah terjadi kamaren di Desa Kadur ada 84 siswa yang mengalami kejang-kejang faktor utama dimungkinkan karna mereka tidak sarapan, sehingga mereka mengalami hal yang tidak di inginkan ,” tandasnya

Dan ini sangat penting untuk di Sosialisasikan dengan melibatkan semua pihak terkait untuk memberikan pengertian kepada masyarakat betapa pentingnya Vaksinasi Defteri kepada anak-anak kita.

“Untuk Dinkes Kabupaten Pamekasan jangan diam dan jangan menunggu laporan dari bawah harus proaktif,”pungkasnya.(An/Zul).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *