Silaturahmi AMK bersama Lord Rangga di Brebes Jawa Tengah

  • Whatsapp

BREBES, beritalima.com | Lord Rangga “Sunda Empire” bersyukur atas kunjungan Ketum AMK beserta beberapa pengurusnya di kediamannya pada Senin (17/7/2022) di Pilangsari Negla kecamatan Losari kabupaten Brebes.

Di pertemuan tersebut Sang Raja mengungkapkan rencana besarnya untuk membangun gula terbesar di Brebes.

Bacaan Lainnya

Menurutnya tahap demi tahap sudah dilakukannya bersama Koperasi Brebes Manis Jaya termasuk menyiapkan skema pembiayaan bekerjasama perbankan pemerintah

‘Rencananya itu akan dialokasikan ke lahan di empat kecamatan di Brebes,” katanya.

Rendhika pun mengapresiasi rencana besar Lord Rangga yang terstruktur dan sistematis tersebut walaupun bagi sebagian besar orang hal itu hanya isapan jempol belaka.

“Ini adalah rencana besar putra daerah yang perlu kita dukung bersama-sama. Meskipun awalnya kami hanya bersilaturahmi, namun berkembang menjadi perbincangan bisnis yang sangat potensial di Kabupaten Brebes ini,” kata Ketum AMK dengan mantap.

Lebih lanjut, rencana 40 pabrik gula yang akan disebar di seluruh Indonesia bisa saja menjadi suatu kenyataan apabila direncanakan sangat matang dan mendapatkan dukungan penuh dari semua pihak.

“Tinggal kesiapan manajemen keuangan saja yang perlu dipastikan agar rencana raksasa itu bisa segera terwujud,” pungkas Rendhika.

Lord Rangga pun berharap ke depan koperasi yang dia bangun dapat bersinergi dengan PN AMK. (Edi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait