Taufiq Kasrun Resmi Bela PSHW di Lanjutan Liga 2 2020

  • Whatsapp
Latihan perdana PSHW di Lapangan Unesa, Kamis (3/9/2020) sore.

SURABAYA, Beritalima.com |Taufiq Kasrun resmi bergabung dengan  PS Hizbul Wathan (PSHW) dalam lanjutan kompetisi Liga 2 2020 yang rencananya akan dihelat mulai 18 Oktober mendatang. Eks kapten Persela ini sudah menandatangani kontrak bersama Manajer PSHW Suli Da’im, Kamis (3/9/2020).


Bahkan, sorenya Taufik Kasrun langsung bergabung dengan rekan-rekannya  untuk mengikuti latihan perdana yang digelar  di Lapangan Unesa. Latihan ini diikuti 18 pemain. 
Seperti diketahui, berdasarkan hasil drawing pada 19 Agustus 2020 lalu, klub sepak bola milik Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur tersebut berada di Grup B dan akan main di Cilacap.
PSHW bergabung bersama tuan rumah PSCS Cilacap,Kalteng Putra,Persiba Balikpapan,PSKC Cimahi, danPersis Solo.


Taufiq menyatakan gembira bisa bergabung dengan tim berjuluk Laskar Matahari ini. “Saya seperti kembali ke rumah besar, Muhammadiyah,” kata dia usai teken kontrak.
Sebelum menjadi pemain profesional, Taufiq Kasrun bergabung di SSB PSHW Babat. Klub tersebut telah melahirkan banyak pemain sepak bola andal dan meraih berbagai penghargaan.
Di kompetisi Liga 2, Taufiq ingin mengantarkan PSHW meraih hasil terbaik. “Saya ingin PSHW bisa lolos ke final. Semoga harapan tersebut bisa tercapai,” tandas pria yang juga pernah memerkuat Sriwijaya FC dan Persiba Balikpapan itu. 


Pelatih PSHW Yusuf Ekodono menegaskan, ada enam pemain yang belum bisa bergabung dalam latihan perdana. Yakni, Ferdiansyah, eks kiper Persipura Jayapura. Sisanya pemain dari PSAD karena belum mendapat surat tugas dari kesatuannya. 
Yusuf juga menyatakan senang Taufiq Kasrun akhirnya bergabung. Pasalnya, ia sangat membutuhkan untuk memerkuat barisan pertahanan. 

“Dia (Taufiq Kasrun, red) defender tangguh dan berkarakter. Pengalaman bermain di Liga 1 sangat dibutuhkan,” tutur legenda Persebaya yang ikut mengantarkan Timnas Indonesia merebut medali emas di SEA Games 1991 itu.


Dalam latihan perdana, Yusuf hanya memberikan latihan ringan. Sebab, para pemain baru menjalani libur panjang dan menjalani latihan di rumah akibat pandemi Covid-19. 
“Tapi saya senang kebugaran mereka masih cukup bagus. Meski belum turun, tapi kondisi fisiknya masih bagus lah,” katanya. 
Yusuf menegaskan, semua tim yang berlaga di Liga 2 dinilai sangat bagus. “Target kami lolos ke final. Semua tim yang ikut kompetisi ini kami anggap berat,” pungkasnya. (fin)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait