Tegas, Angkatan Muda Ka’bah Siap Konsolidasi Perkuat Kebijakan Plt Ketum Mardiono

  • Whatsapp

JAKARTA, beritalima.com | Pada Minggu (25/9/2022) Ketua Umum AMK Rendhika Harsono didampingi Sekretaris Jenderal Ainul Yaqin dan Bendahara Umum Rina Fitri menghadap Plt. Ketua Umum, guna melaporkan pergerakan AMK sekaligus meminta arahan untuk langkah -langkah strategis AMK kedepan.

Rendhika menyampaikan beberapa pesan dari Plt. Ketua umum kepada para kader AMK seluruh Indonesia, agar AMK semakin solid dan masif melakukan pergerakan disegala bidang yang menjadi pasion anak-anak muda.

Bacaan Lainnya

“Beliau bapak Plt Ketua Umum, Bapak Muhamad Mardiono mentargetkan elektabilitas PPP harus terus naik jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, karenanya AMK harus tetap semangat, melakukan kerja-kerja cerdas, bersama seluruh elemen kader PPP merajut kepercayaan umat, khususnya anak-anak muda, meyakinkan bahwa PPP adalah rumah besar mereka.” Ujar ketua DPP Bidang Data dan Digital.

“Oleh karenanya beliau juga berpesan, agar seluruh komponen PPP dari pusat hingga grassroot harus terus kompak melakukan konsolidasi politik, dan menguatkan gerakan elektoral disetiap lapisan, menyesuaikan segmentasi dan ceruk masing-masing agar mempunyai dampak signifikan terhadap elektabilitas PPP.”

Menurut Rendhika, sebagai kader muda PPP, Angkatan Muda Kabah adalah bagian garda terdepan pemenangan pemilu akan mengajak para kader muda Indonesia yang mempunyai potensi agar bergabung berjuang bersama PPP membangun kejayaan bangsa Indonesia.

Dijelaskannya bahwa banyaknya partai politik yang mengincar generasi Milenial dan generasi Z bukanlah tanpa alasan.

Pasalnya, jumlah pemilih dari generasi tersebut sangat siginifikan pada Pemilu 2024, bagi AMK sangat penting memberikan ruang nyaman bagi mereka untuk terlibat langsung menjadi bagian perjuangan dari aspirasi anak-anak muda Indonesia.

“AMK akan terbuka lebar bagi seluruh anak-anak muda dan memberikan kesempatan seluas-luasnya agar merebut bisa mengekspresikan diri melalui AMK sebagai pintu masuk PPP nantinya.” tandas bro Rendhika. (Edi)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait