TMMD Ke-99 Tahun 2017 Resmi Dibuka Bupati Raja Ampat

  • Whatsapp

RAJA AMPAT, Beritalima.com – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-99 Kodim 1704/Sorong tahun 2017 mengambil lokasi di Kabupaten Raja Ampat tepatnya di dua kampung yakni Kampung Kaliam Distrik Salawati Barat dan Kampung Paam Distrik Waigeo Barat Kepulauan, Kabupaten Raja Ampat Provinsi Papua Barat.

Bupati Raja Ampat, Abdul Faris Umlati, SE dalam sambutannya pada upacara pembukaan TMMD ke-99 yang dipusatkan di Kampung Kaliam, Distrik Salawati Barat mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud nyata keteladanan kemanunggalan TNI dengan masyarakat dengan menyelenggarakan kegiatan TMMD.

“Saya selaku Bupati Raja Ampat memberikan penghargaan kepada Komandan Kodim 1704/Sorong dan jajarannya atas sumbangsihnya yang secara nyata dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Kampung Kaliam Distrik Salawati Barat,” ujar Bupati.

Dikatakan Bupati, kegiatan ini sudah pasti membawa dampak positif bagi peningkatan pembangunan daerah, bukan saja pembangunan fisik atau mendukung aktifitas perekonomian dan kesejahteraan material tetapi juga pembangunan non fisik dalam upaya membangun citra nasionalisme yang tinggi dalam dinamika politik dan modernisasi yang berkembang dewasa ini.

“Saya mengharapkan dengan kegiatan non fisik dapat mengisi jiwa dan kesadaran masyarakat serta merubah perilaku yang pasif menjadi perilaku yang aktif baik untuk kepentingan pribadi maupun untuk kepentingan bangsa dan negara,” harap Bupati.

Kata Bupati, seperti diketahui TNI adalah bagian dari warga negara Indonesia yang berasal dari rakyat dan bekerja untuk kepentingan rakyat dan itulah ciri khas dari TNI yang berbeda dengan tentara dari negara lain.

Lanjut Bupati, dengan kegiatan TMMD ini sudah menunjukan bukti dalam rangka peran serta TNI dalam membantu upaya peningkatan taraf hidup masyarakat sekaligus memperkokoh kemanggunlan TNI bersama rakyat sebagai perekat dan pemersatu bangsa sehingga dimasa yang akan datang mampu secara bersama sama untuk mengatasi segala bentuk ancaman, hambatan dan tantangan yang timbul baik dari dalam maupun dari luar.

“Kemanunggalan TNI dengan rakyat harus tetap dipupuk dan dibina dengan baik karena TNI adalah milik rakyat maka rakyat wajib membantu tugas TNI demi mencapai cita-cita luhur bangsa Indonesia,” ungkap Bupati sembari mengucapkan terimakasih karena TNI juga sudah ikut memikirkan dan melaksanakan pembangunan secara terpadu bersama masyarakat.

Untuk diketahui bahwa untuk kegiatan TMMD ke-99 Kodim 1704/Sorong Tahun 2017 yang dilaksanakan di dua kampung di Kabupaten Raja Ampat melibatkan personil satgas sejumlah 150 personil yang terdiri dari, TNI Angkatan Darat 108 orang, TNI Angkatan Laut 10 orang, Polri 8 orang, Pemerintah Daerah dan Instansi terkait 10 orang serta organisasai kemasyarakatan serta tokoh masyarakat sebanyak 24 orang. (Jason)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *