YOI Tahapari Optimis Visi DPR RI Jadi Parlemen Modern Tercapai

  • Whatsapp

JAKARTA, Beritalima.com– Kepala Biro Pemberitaan Sekretariat Jenderal dan Badan Keahlian DPR RI, YOI Tahapari optimis visi DPR RI menuju parlemen modern bakal tercapai.

Karena itu, pria berdarah Maluku terus mendorong terjalinnya sinergi yang baik Setjen dan BK DPR RI dengan para awak media yang tergabung dalam Koordinatoriat Wartawan Parlemen. Salah satu program yang konsisten dilaksanakan melalui Forum Komunikasi dan Sosialisasi Program Kerja (FKSPK).

DPR RI sudah berkomitmen menjadi bagian dari Parlemen Modern yakni tercapainya parlemen terbuka, akuntabel dan transparan melaksanakan tugas dan fungsi kedewanan yang didukung keterbukaan informasi kepada masyarakat.

“Dan, itu didukung pemanfaatan teknologi dalam mengimplementasikan komitmen sebagai parlemen terbuka,” ungkap dia saat menyampaikan laporan pada FKSPK di Bogor, Jawa Barat, akhir pekan ini.

FKSPK menurut laki-laki berkulit sawo matang yang akrab dengan sapaan Hany tersebut, adalah salah satu wadah yang disediakan Kesetjenan DPR RI untuk menjalin sinergi dan mencari informasi dan aspirasi yang berkembang.

“Kegiatan forum ini dapat menjadi wadah informasi dan aspirasi yang berkembang di masyarakat terkait tugas dan fungsi kedewanan. Selain diskusi, juga diajak mendalami segala bentuk potensi dan mencari solusi masalah yang ada di masyarakat,” tutur dia.

Dipaparkan, saat ini Biro Pemberitaan Parlemen memiki medium informasi agar masyarakat mendapat berita secara tepat dan cepat, seperti media Twitter, Facebook, Instagram, Youtube dan website DPR RI yang di-update secara real time.

Tidak hanya itu, untuk memenuhi kebutuhan, informasi juga bisa didapat masyarakat secara langsung melalui Majalah dan Buletin Parlementaria, serta TV Parlemen.

Karena itu, Hany mengajak awak media yang tergabung di Koordinatoriat Wartawan Parlemen ambil bagian dalam proses menuju Parlemen Modern sehingga perlu ada semangat bersama antara Kesetjenan dengan awak media di Parlemen.

Turut dalam kegiatan ini Wakil Ketua BURT DPR RI, Novita Wijayanti, Deputi Persidangan Setjen dan BK DPR RI Damayanti, pejabat di lingkungan Setjen dan BK DPR RI dan 112 wartawan yang tergabung dalam Koordinatoriat Wartawan Parlemen. (akhir)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *