99 Hari Walikota Wujudkan Kerja Nyata

  • Whatsapp

PROBOLINGGO,beritalima.com- Jelang kepemimpinan walikota Probolinggo terpilih, di hari ke 99 beliau selenggarakan acara jumpa pers bersama awak media. Dalam acara tersebut walikota beberkan kinerja selama 99 hari dirinya memimpin, sesuai Visi Misi yang beliau canangkan masa kampanye. Acara tersebut digelar di Aula Pemkot Probolinggo lantai 2, Senin (01/07/2019).

Walikota Probolinggo, Hadi Zainal Abidin SPd, MM, MHP (Habib Hadi) dalam sambutannya mengatakan, “Saya pada hari ini menyampaikan program 99 hari kerja pemerintah kota Probolinggo, saya beserta wakil memaparkan, memberikan penjelasan secara langsung apa saja yang telah kita lakukan dalam 99 hari kerja ini. Alhamdulillah, apa yang sudah menjadi capaian kita, berkat kekompakan kerja bersama OPD terkait. Sehingga perjalanan 99 hari kerja ini bisa terwujud seusai dengan harapan kita semua”, ungkap Habib Hadi.

Yang menjadi prioritas mereka adalah masalah pendidikan dan kesehatan, program tersebut yang menjadi konsep utama mereka. Dalam hal program pendidikan gratis, Habib Hadi mendeklarasikan bahwa dirinya perintahkan lapor langsung jika terjadi pungli di sekolah-sekolah. PAK akan dialokasikan anggaran untuk seragam, sepatu dan perlengkapan sekolah gratis. Program kesehatan gratis, meliputi pelayanan kesehatan, pelayanan persalinan, pemberian honorarium kader posyandu, pemberian makanan tambahan balita dan pemberian honorarium kader sektap KPAD HIV.

Program Pemberian Bantuan Sosial (BANSOS) bagi keluarga kurang mampu. Program evaluasi pelaksanaan PERPRES nomor 91 Tahun 2017 tentang Percepatan Pelaksanaan Berusaha. Program kelurahan Tematik. Program kerja konsolidasi birokrasi dalam Pemerintah Daerah Kota Probolinggo. Program penuntasan status kepegawaian GTT-PTT dengan SK Walikota. Program inventarisasi Perda atau Perwali dan Program pemberian dana santunan kematian secara tunai/non tunai dengan sistem cepat, maksimal 3 hari.

Habib Hadi menjelaskan dalam jumpa persnya, bahwa dalam 99 hari kerjanya semua sudah dalam buku yang sudah dirangkum selama kurun waktu tersebut sambil tunjukkan bukunya. “Di dalam buku ini sudah saya lampirkan semua apa yang sudah saya lakukan dengan wakil saya dan seluruh OPD, semua sudah ada dalam buku tebal ini. Sekilas secara singkat terkait point-point penting akan saya sampaikan, sehingga masyarakat mengetahui apa yang sudah kita lakukan untuk pemerintahan kota ke depan”, jelas Habib Hadi.

Acara tersebut juga disertai tanya jawab dengan awak media, di akhir acara Habib Hadi juga mengucapkan rasa terima kasih kepada para awak media. “Saya berterima kasih kepada teman-teman media dan masyarakat, saya berharap partisipasi masyarakat dari teman-teman media yang sudah memberikan informasi, sehingga kita bisa melakukan langkah yang tepat sesuai informasi yang disampaikan pada kita. Sebab tanpa ada informasi dan tanpa ada kebersamaan pemerintah dengan masyarakat, semuanya tidak bisa kita lakukan”, pungkas Habib Hadi.

Di hadapan para OPD dan para awak media semuanya ia sampaikan, dengan penuh canda tapi pasti, transparan dan terpecaya, dalam 99 hari kerja sudah terselesaikan hanya sebagian kecil saja yang memang masih butuh waktu untuk menyelesaikannya. (Jwo)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *