Bupati Jember: TMMD Wujud Nyata Dari TNI

  • Whatsapp

JEMBER, beritalima.com I Bupati Jember H. Hendy Siswanto menyatakan, Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 0824 Jember merupakan wujud nyata.

“Saya sangat terharu dengan Kodim 0824 Jember. Sebagai wujud nyata dari TNI, bahwa kemanunggalan TNI bisa kita rasakan,” katanya, Rabu (31/3/2021).

Bacaan Lainnya

Usai Upacara Penutupan TMMD ke-110 di Aula Makodim 0824 Jember, Bupati menyebut jika contoh nyata ini perlu di contoh instansi lain, terutama Pemerintah Kabupaten Jember.

“Kami bersama OPD (Organisasi Perangkat Daerah) tentu akan meniru cara seperti itu. Memang saat ini, Jember sangat membutuhkan,” ungkapnya.

Menurut Bupati, jember masih membutuhkan seperti MCK, RTLH dan lainnya. Dijember ada ribuan rumah yang harus diperbaiki.

“Kedepan RTLH kita juga akan ada, dengan menggerakkan rekan-rekan TNI. Termasuk pertama sasaran jalan yang perlu diperbaiki,” tegasnya.

Sementara, Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf La Ode M. Nurdin menyampaikan, semua kegiatan fisik maupun non fisik sudah selesai.

Bahkan, juga ada sasaran yang over prestasi  (Melebihi target). Kehadiran masyarakat juga sesuai harapan.

“Over prestasi ada tambahan pengerjaan tiga Musallah, satu poskamling, pelebaran jalan 100 meter,” beber Dandim.

Selain ratusan prajurit bergotong-royong bersama masyarakat, pembangunan juga bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

“Bupati Jember juga akan berkolaborasi dengan TNI melalui karya bakti skala besar, yang akan dilakukan tahun berikutnya,” tambahnya. (Sug)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait