Danlanal Buka Puasa Bersama Keluarga Besar Mako Lanal Tegal

  • Whatsapp

TEGAL, beritalima.com | Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Tegal, Lantamal V, Koarmada II, Letkol Laut(P) Agus Haryanto,SE M.Tr Hanla MM beserta istri Ny Endah Haryanto Berkesempatan mengadakan buka puasa bersama anggotanya. di lapangan apel Mako Lanal Tegal jl.Proklamasi no.1 Tegal kota Semalam.

Kegiatan buka puasa bersama tersebut, di ikuti oleh seluruh perwira ,bintara,tamtama,ASN mako lanal Tegal beserta keluarrganya.

Buka puasa bersama yang diadakan adalah bertujuan untuk meningkatkan nilai-nilai ukhuwah islamiyah dan mempererat tali silaturahmi sesama anggota Lanal Tegal dan Ibu-ibu Jalasenastri Korcab V Cabang 7 Daerah Jalasenastri Armada ll(DJA ll)serta karyawan,PHL(Pekerja Harian Lepas) dan Guru Honorer TK Hang Tuah 16.

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran oleh Serma.SAA. Afandi anggota progar lanal tegal, Tauziyah/untaian mutiara oleh Ustad Khalimudin Sag dari Guru MAN Tegal, dilanjutkan dengan sholat magrib berjamaah, buka puasa bersama serta diakhiri dengan sholat Tarawih bersama.

Dalam acara buka puasa bersama tersebut juga dilaksanakan pemberian santunan tali asih oleh Danlanal Tegal yang diberikan kepada Tenaga guru honorer TK Hang Tuah 16 dan seluruh PHL yang di perbantukan di Lanal Tegal.

Kegiatan buka bersama ini adalah sebagai tanda atas kepedulian Lanal Tegal kepada prajuritnya ,terutama kepada tenaga Honorer dan PHL.

Lanjut di tegaskan juga Komandan Lanal Tegal berharap agar dalam menjalankan ibadah puasa anggota lanal Tegal tetap semangat dan selalu di beri kesehatan agar bisa menjalankan ibadah puasa dengan baik.

Komandan lanal juga menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan selain.memiliki nilai religius acara ini dapat dijadikan ajang silahturahmi keluarga besar lanal tegal.acara ini diharapkan dapat meningkatkan keimanan kita terutama nanti setelah kita mendapat siraman rohani.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *