CILEGON, beritalima.com | Tiga bulan belakangan ini pengajian rutin bulanan telah dilaksanakan keluarga besar AMK Cilegon, dan jelang Ramadhan pengajian tersebut ditutup.
“Di bulan suci Ramadhan akan kami kemas beda yaitu dengan kharaman Qur’an dan di Banten sering disebut dengan NgajiPasaran,” kata Andika Majid Firizqi, Jumat (12/3/2022).
Selama ini, imbuhnya, kegiatan tersebut pun mendapat dukungan Haji Sahruji SH selaku ketua Dewan Pembina PC AMK Kota Cilegon.
“Alhamdulillah sebanyak 50 jamaah rutin mengikuti pengajian bulanan,” tambah Andika di Markaz Pusat Majlis Badar Jalali. “Ini wujud kami dalam melaksanakan titah para ulama, kami pantang surut semangat, apalagi Kota Cilegon dijuluki Kota Baja , maka prinsip kami adalah PC AMK Cilegon Semangat Laksana Baja,” tegas Andika. (Edi)