Diduga Terpeleset Saat BA, Eko Ditemukan Tewas di Sungai Ular 

  • Whatsapp

SERDANGBEDAGAI, Beritalima.com – Ditemukan sosok mayat jenis  Laki -laki separuh baya di aliran irigasi Sei Ular di Dusun I, Desa Citakan jernih ,  Kecamatan Perbaungan , Kabupaten Serdangbedagai , Sumatera Utara , Korban di temukan   Supir Truk pengangkut pasir  saat melintas dilokasi tersebut di aliran  Irigasi Sei Ular . Sabtu(5/8) Sekitar pukul 12:00wib.

Korban diketahui  Eko Saputra( 34) Warga Dusun I, Desa Citaman Jernih, Kecamatan Perbaungan , Sergai. Ditemukan tetangga sendiri yakni   Suprianto (50)  dan Ambran (57) kedua bekerja sebagai supir truk pengangkut pasir di aliran irigasi Sei Ular .

“Saat melintas  kita memilihat sosok mayat Laki-laki di aliran irigasi Sei Ular. Kemudian  saya  memanggil teman saya bernama  Ambran   untuk melakukan pengecekan ternyata  memang benar dialiran irigasi sei ular ada mayat Dan kita tidak berani mengangkat mayat tersebut Dan kita langsung menghubungi Polsek Perbaungan . Ucap Suprianto .

“Kemudian  Polisi lalu melakukan visum untuk memastikan penyebab kematian sang korban di Rumah Sakit Sawit Indah Perbaungan . Setelah diperiksa selama lebih kurang satu jam, tim medis kepolisian tak menemukan adanya tanda-tanda kekerasan atau luka penyebab kematian , hanya luka lecet pada wajah korban yang diduga benturan saat terseret arus sungai.

Kapolsek Perbaungan AKP M. Amdi Karna, SH menyebutkan, korban, yang dalam kondisi terapung di sungai, ditemukan oleh dua supir truk pengangkut Pasir. 

“Meski diduga kuat meninggal karena terjatuh (Terpeleset-red) ke sungai, polisi tetap melakukan penyelidiki penyebab kematian korban, karna belum ada ditemukan saksi yang melihat korban hingga terbawa arus,” ujar Kapolsek AKP Amdi Karna SH.

Namun , Korban diduga tewas lantaran terpeleset saat akan buang air(BA) diirigasi Sungai Sei Ular .

Reporter Beritalima:Sugi

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *