DPRK Langsa Miliki Dua Fraksi Gabungan Partai Politik

  • Whatsapp

Langsa, beritalima.com | Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Kota Langsa melalui rapat paripurna mensahkan lima fraksi, yakni Fraksi Partai Aceh, Fraksi Partai Golkar dan Fraksi Partai Demokrat, serta dua Fraksi Gabungan Partai Politik, Selasa (05/11).

“Rapat paripurna pengesahan susunan fraksi telah dilaksanakan beberapa waktu lalu usai pelantikan pimpinan defenitif DPRK, kita gelar paripurna penyampaian fraksi-fraksi,” ungkap Wakil Ketua DPR Kota Langsa Saifullah

Adapun Kelima fraksi yakni Fraksi Partai Aceh ketua Maimul Mahdi dengan jumlah 5 kursi, Fraksi Partai Golkar Ketua dr Rubian Harja dengan jumlah 4 kursi dan Fraksi Partai Demokrat Ketua Ir Zulfikar jumlah 4 kursi.

Selanjutnya, Fraksi Langsa Bermartabat berjumlah 7 kursi terdiri dari, Partai Gerindra (3 kursi), Partai Keadilan Sejahtera (2 kursi) dan Partai Nanggroe Aceh (2 kursi) Ketua Irwanto.

Kemudian, Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan berkoalisi membentuk Fraksi Hati Nurani Perjuangan, dengan jumlah 4 kursi Ketua Faisal AMd.

Sementara Alat Kelengkapan Dewan (AKD), dijadwalkan akan digelar rapat paripurnanya pada Rabu (6/11/).

“Doakan saja, masih berproses. Masih lobi-lobi. Direncanakan besok paripurna pengesahannya. Tapi bisa berubah, sangat dinamis,” kata Saifullah.

Meski demikian, dia tetap berkeyakinan kelengkapan AKD segera terselesaikan. Sehingga bisa memacu pembahasan APBK 2020 yang sangat mendesak. (Rahmadhani/Langsa)

Teks Foto :
Wakil Ketua I DPRK Langsa, Saifullah

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *