Komisi 3 Akan Lakukan Investigasi Terkait Insiden Tanah Longsor

  • Whatsapp

BONDOWOSO, beritalima.com – Terjadinya insiden tanah longsor yang sempat menimpa 3 orang pekerja proyek pembangunan tembok penahan tanah yang ada di Jembatan KH Ronggo pada hari Senin (31/07) kemaren, membuat pihak-pihak yang berkompeten akan melakukan klarifikasi​ serta investigasi dilokasi terjadinya tanah longsor.

Salahsatunya Komisi 3 DPRD Bondowoso yang membidangi terkait infrastruktur pembangunan, akan segera melakukan pemanggilan terhadap Direktur PT Citra Pembangunan yang sedang mengerjakan proyek senilai 3,9 Milliar tersebut, untuk dilakukan klarifikasi atas insiden terjadinya tanah longsor.

Ketua Komisi 3 DPRD Bondowoso H Samsul Hadi Merdeka saat dikonfirmasi diruang terkait insiden tanah longsor yang sempat mengubur 3 orang pekerja, akan melakukan pemanggilan rekanan yang mengerjakan proyek pembangunan Abutment tembok beton penahan tanah di jembatan KH Ronggo.

“Dalam Waktu dekat kita akan melakukan pemanggilan terhadap Kontraktornya, kita akan memintai keterangan terkait faktor terjadinya insiden tanah longsor tersebut, yang mengakibatkan 3 orang pekerja menjadi korban,” ungkapnya Selasa (01/08) saat ditemui di Gedung DPRD Bondowoso.

Lebih lanjut Samsul mengatakan, setelah nantinya Kontraktornya selesai dimintai klarifikasi, maka komisi 3 akan segera melakukan investigasi dilapangan.

“Nanti kita akan turun kelapangan bersama untuk melakukan investigasi, apakah itu memang faktor bencana alam yang menyebabkan longsor atau memang ada kelalaian dari pihak rekanan saat mengerjakan proyek tersebut,” imbuh Politisi senior Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini.

Seperti diberitakan sebelumnya bahwa, pada hari Senin tanggal (31/07) telah terjadi insiden tanah longsor yang sempat menimbun 3 orang pekerja selama 3 jam, namun setelah dilakukan penyelamatan selama kurang lebih 3 jam, akhirnya ke 3 korban bisa dievakuasi dengan selamat dan tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. (*/Rois)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *