Muktamar II Gerakan Pemuda Kabah (GPK) Diapresiasi Pimpinan Nasional Angkatan Muda Ka’bah (PN AMK)

  • Whatsapp
pn amk

YOGYAKARTA, beritalima.com | Diselenggarakannya Muktamar Gerakan Pemuda Ka’bah ke–2 selama dua hari dari 12 – 13 Desember 2021 di The Hotel Alana, Malioboro Yogyakarta mendapat apresiasi langsung dari Pimpinan Nasional Angkatan Muda Ka’bah (PN AMK)

Dikatakan Ketua Umum AMK Rhendika Harsono bahwa langkah cepat GPK untuk segera melaksanakan Muktamar II untuk menjadi ajang konsolidasi internal badan Otonom tersebut sangatlah tepat, menyusul Muktamar AMK yang telah digelar pada bulan Juni 2021.

Bacaan Lainnya

“AMK sangat mengapresiasi langkah cepat GPK yang melakukan Muktamar, kami percaya Muktamar kedua GPK ini akan menghasilkan keputusan – keputusan strategis bagi GPK,” ujar Rendhika Harsono, Senin (13/12/2021).

Ketum DPP PPP Suharso Monoarfa membuka langsung muktamar tersebut. Muktamar GPK ke-2 dihadiri Ketum DPP PPP 2015 – 2019 Romahurmuziy (Gus Romi), para elite PPP diantaranya, Waketum Hj. Ermalena, Dewan Pertimbangan PPP yang juga Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantipres) Muhammad Mardiono, Sekjen DPP PPP Gus Arwani Thomafi, serta banyak lagi jajaran DPP PPP.

Mendapat undangan Muktamar ke-2 GPK, AMK pun mengirim delegasinya di acara tersebut yang wakili oleh Sekjen PN AMK Gus Ainul Yaqin,  Wakabin AMK Zurqon, Ketua OKK Agus Sutisna dan Darman Annorawi serta Kesekretariatan M Ficky. (Edi)

 

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait