Pemkot Madiun Siap Laksanakan Inpres, Waspadai Lonjakan Covid-19 Pasca Lebaran

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Meski Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriyah telah lewat, namun antisipasi terhadap penambahan kasus penularan Covid-19 tetap wajib diantisipasi.

Untuk itu, Presiden Joko Widodo melaksanakan koordinasi secara virtual bersama kepala daerah di seluruh Indonesia, Senin 17 Mei 2021.

Kegiatan itu juga diikuti oleh Walikota Madiun, Jawa Timur, H. Maidi, bersama Forkopimda dan pimpinan OPD di Gedung GCIO Diskominfo Kota Madiun.

Walikota Madiun, H. Maidi, menuturkan, Pemkot Madiun siap melaksanakan arahan dari Presiden Jokowi. Tidak hanya untuk mengantisipasi penambahan kasus penularan virus Corona, tapi juga upaya peningkatan ekonomi masyarakat.

“Tempat-tempat yang berpotensi meningkatkan perekonomian ramai tidak apa-apa. Tapi harus ketat protokol kesehatan. Terutama masker. Kalau tidak patuh, tidak boleh masuk,” ucap H. Maidi.

Salah satunya seperti di Kawasan Pahlawan Street Center (PSC). Hampir setiap malam selalu ramai dikunjungi warga. Baik dari dalam maupun luar kota. Namun, tim Satgas Penanganan Covid-19 selalu siap siaga berjaga dan memantau para pengunjung yang tidak taat protokol kesehatan.

Walikota berharap, masyarakat tetap dapat mematuhi anjuran pemerintah. Sehingga, angka penularan Covid-19 dapat segera ditekan.

“Kasus yang sudah stabil ini jangan sampai meningkat lagi,” harapnya.

Sementara itu, Presiden Jokowi juga mengimbau kepada seluruh kepala daerah untuk mewaspadai penularan virus Corona jenis baru. Apalagi, kasus ini telah ditemukan di sejumlah daerah di Indonesia.

“Karena sebagian masyarakat masih ada yang mudik dan tempat wisata dibuka. Maka, hal ini harus jadi perhatian kita,” terang Jokowi.

Presiden berharap, penularan virus Corona jenis baru ini dapat ditekan. Selain itu, perekonomian dapat terus ditingkatkan.

“Target kita pada kuartal kedua ini ada peningkatan lebih dari 7 persen,” tandasnya. (Sumber Diskominfo/editor: Dibyo).

H. Maidi (kiri) atas.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait