Pemprov DKI Bakal Kembalikan Posisi Jabatan Sesuai Backgroundnya

  • Whatsapp

JAKARTA, Beritalima.com-

Wacana perombakan pejabat kian santer terdengar di lingkup Pemprov DKI dan DPRD.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahudin Uno pun tak menampik adanya evaluasi pejabat DKI. Namun ia meminta semua pihak intuk bersabar mengenai formasi baru di kabinetnya.

“Saat ini baru dimulai. Jadi kami sabar aja menununggu dan tidak ada tengat waktu untuk ini (perombakan),”ujar Sandi di Balai Kota Jakarta, Selasa (17/4/2018).

Menurut Sandi, riview kinerja pejabat akan disesuaikan dengan profesionalisme dan kinerja mereka.

Sebelumnya, Sandi juga pernah mengungkapkan kriteria yang digunakan untuk merombak jabatan. Dia ingin menyesuaikan dengan latar belakang pendidikan pejabat.

“Kami akan sesuaikan dengan keahliannya. Sesuai memang dengan background secara teknisnya seperti apa,”terangnya.

Hal yang sama di akui Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Mohamad Taufik. Ia berencana menguaulkan perombakan pejabat Pemprov DKI sesuai dengan Basicnya.

Taufik mengatakan, posisi SKPD yang berkaitan dengan hal teknis dan pembangunan harus di idi dengan latar belakang yang sesuai.

“Contohnya, Dinas Perumahan, karena basicnya bukan disitu, saat ditanya DP 0 persen kemarin di RPJMD megap-megap,”kata Taufik.

Taufik juga meminta, pejabat yang memiliki latarbelakang seorang pamong tidak mengurusi dinas terkait.

Seperti diketahui, banyak pejabat saat ini yang menempati posisinya tidak sesuai dengan latar belakangnya. Lantaran sebelumnya banyak pejabat dari Lurah dan Camat yang dilantik Gubernur DKI sebelumnya, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menjabat dibidang teknis. (Edp)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *