Telkom Regional 5 Serahkan Hadiah Umroh IndiHome Semarak Kebahagiaan

  • Whatsapp

• 6 Pemenang Pelanggan Indihome Area Regional 5 Dapat Hadiah Umroh
• Bonus 200 poin myIndiHome untuk pembayaran abonemen Indihome menggunakan LinkAja.
• Undian 30 Paket Umroh berlaku untuk periode pembelian Paket Semarak Kebahagiaan selama bulan Ramadhan mulai 6 Mei – 4 Juni 2019.

SURABAYA, beritalima.com | Dalam rangka memperingati Ulang Tahun Telkom Indonesia ke 54, Telkom Regional 5 Jatim Bali Nusra menyerahkan hadiah Umroh kepada 6 pemenang pelanggan Indihome di Area Regional 5. Keenam pelanggan Indihome yang beruntung mendapatkan hadiah tersebut telah mengikuti Paket Semarak Kebahagiaan. Hadiah diserahkan oleh Executive Vice President Telkom Regional 5 Jatim Bali Nusra Suparwiyanto, didampingi Deputy EVP Marketing, Mohamad Khamdan.

Paket Semarak Kebahagiaan itu merupakan promo persembahan IndiHome selama bulan Ramadhan 1440 H yang didalamnya terdapat 3 layanan yaitu Internet, TV Cable & Telephone rumah dengan kecepatan 10-30 Mbps. Periode paket ini berlaku mulai tanggal 4 Mei sampai dengan 31 Juli 2019.

Dengan berlangganan IndiHome paket Semarak Kebahagiaan ini, pelanggan dapat menikmati layanan Triple Play berupa internet cepat, telepon rumah dan TV interaktif dengan keluarga di rumah. Setiap layanan tersebut akan mendapatkan bonus seperti gratis telpon 300 menit local, Movin phone, Minipack: Indikids lite, Channel: Dreamworks, Fox, Discovery, OTT: nonton Iflix, Hooq dan Catchplay serta diskon 30% untuk panggilan ke semua operator GSM.

Menurut Executive Vice President Marketing Telkom Regional 5 Jatim Bali Nusra, Suparwiyanto, promo paket semarak kebahagiaan ini diberikan dalam upaya pemenuhan kebutuhan pelanggan akan internet cepat sekaligus sebagai paket promo selama Ramadhan dan Idul Fitri.

“Telkom akan selalu memberikan kejutan-kejutan menarik kepada pelanggannya, khususnya saat ini pelanggan yang ada di kawasan Regional 5 Jatim Bali Nusra, termasuk Surabaya ini berupa 30 paket Umroh bagi pelanggan yang beruntung,” kata Suparwiyanto.

Hal ini sebagai upaya Telkom memberikan pilihan prioritas dalam berinternet bagi warga kota Surabaya dan Regional 5 Jatim Bali Nusra pada umumnya sehingga masyarakat dapat menikmati layanan IndiHome dengan mudah selama bulan Ramadhan.

Adapun benefit yang bisa didapat dari paket semarak kebahagiaan ini adalah setiap registrasi pelanggan baru maupun eksisting untuk paket atau add on akan mendapatkan poin yang akan diundi secara nasional untuk mendapatkan 30 paket umroh dan total hadiah 5 Milliar yang akan diundi untuk ratusan pemenang lainnya.

Aktivasi paket semarak kebahagiaan ini dapat dilakukan melalui Indihome.co.id, Aplikasi MyIndiHome, CallCenter 147, atau dapat mengunjungi Plasa Telkom/GraPARI Telkom Group.

Keenam Pemenang pelanggan Indihome Telkom Regional 5 Jatim Bali Nusra yang mendapatkan hadiah Umroh dari Paket Semarak Kemerdekaan adalah sebagai berikut :

• Arsi Ghalih Prastyaka – 15230623xxxx – Pelanggan Indihome Surabaya
• Mulyanto – 15240432xxxx – Surabaya
• Rizal – 15241291xxxx – Surabaya
• Yehekiel – 15230623xxxx – Surabaya
• Lusy Yanti – 15250321xxxx – Banyuwangi
• PT. Warsila Corporation Indonesia – 17260178xxx – Mataram.***

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *