Wisuda Tanpa Kehadiran Sosok Ayah

  • Whatsapp

JAKARTA, beritalima.com -Perempuan asal Desa Umaloya Kecamatan Sanana Kabupaten Kepulauan Sula,Provinsi Maluku Utara(Malut)Hamida Umalekhoa dari Universitas Jayabaya Jakarta hari  ini akhirnya berhak menyandang gelar Wisuda tingkat Strata II yang berlangsung di Gedung JCC (Jakarta Convention Center),tanpa kehadiran seoran ayah. Kamis (15/11/18).

Salah satu yang diwisuda hari ini adalah pendiri Pemberdayaan Perempuan Pesisir dan juga Mantan Ketum Kohati HMI Cabang Ternate, Hamida Umalekhoa dengan gelar Magister Ilmu Komunikasi (M.I.KOM)

Tokoh perempuan Kepulauan Sula yang lahir dari latar belakang aktivis HMI Cabang Ternate ini mampu menyelesaikan pendidikan Strata 2 Magister Ilmu Komunikasi dalam tempo 2 Tahun di Universitas Jayabaya Jakarta.

Topik yang diangkat dalam tesis perempuan muda ini mampu menjawab problematika dan partisipasi poltik yang selama ini tidak menyentuh angka 30% yakni “Komunikasi Politik dan Pastisipasi Politik Perempuan ( Studi interpretatif pada Caleg perempuan Tahun 2014).

Hamida juga mantan Ketua Umum KOHATI HMI Cabang Ternate di Tahun 2013 sekaligus Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) di Bidang Perguruan Tinggi dan Kepemudaan (PTKP) saat ini berkonsentrasi pada memperjuangkan hak perempuan khusunya di Maluku Utara

“Tapi saya yakin, Insa allah papa pasti ikut tersenyum bangga liat perjuangan saya.

Saya juga punya mama yang super hebat dan sudah bekerja keras menggantikan peran papa 2 tahun belakangan ini.

Gelar ini dipersembahkan untuk mereka berdua, walaupun sepertinya masih dibawah ekspektasi dan belum sebanding dengan apa yang sudah mereka lakukan untuk saya.

Terima kasih sudah menjadi sumber inspirasi dan menanamkan betapa pentingnya pendidikan sejak kecil pada anak perempuan yang berasal dari Desa Umaloya ini(ds)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *