Asisten Himbau Masyarakat Sukseskan Sensus Ekonomi 2017

  • Whatsapp

BONDOWOSO, beritalima.com -Asisten Pemerintahan dan kesejahteraan Rakyat Pemerintah Daerah Bondowoso, Agung Trihandono menghimbau masyarakat serta pelaku usaha untuk mensukseskan Sensus Ekonomi Lanjutan 2016 yang rencananya dilaksanakan pada Agustus hingga September 2017.

Bentuk partisipasi tersebut, kata Agung, bisa dilakukan dengan membantu petugas pencacah sensus ekonomi dengan memberikan jawaban apa adanya, sehingga diporeleh data-data yang valid dan aktual.

Apalagi data-data hasil sensus ekonomi ini sangat penting bagi pemerintah dan pelaku usaha, serta masyarakat. Dimana data sensus ini, kata Agung, bisa digunakan sebagai dasar-dasar perencanaan ekonomi, mengetahui potensi ekonomi, peta penyerapan setiap sektor usaha, tingkat penyerapan tenaga kerja dan penghitungan nilai tambah yang lebih akurat.

Sementara, bagi dunia usaha hasil sensus ekonomi ini juga bermanfaat sebagai dasar perencanaan, pengembangan usaha, penentuan pangsa pasar, potensi pasar, maupun mengetahui jumlah usaha sejenis.

” Apalagi sensus ekonomi ini selaras dengan program nawa cita pemerintah yakni nawa cita ke enam dan ke tujuh,” ungkapnya selasa (11/07) diruang rapat Sabhabina.

Sementara itu, Kepala Seksi Distribusi, BPS Bondowoso Joko Sumarsono mengatakan pada sensus ekonomi 2016 di seluruh Indonesia itu merupakan pendaftaran terhadap usaha.

Kemudian tahun 2017 ini akan dilaksanakan lagi, namun yang akan ditanyakan informasinya yakni karakteristik perusaaahan tersebut, kendala dan prospek usaha, pekerja dan balas jasa pekerja, biaya atau pengeluaran usaha selama 2016, produksi dan pendapatan usaha, neraca perusahaan termasuk status modalnya.

Di Bondowoso, rencana dari total 177.000 usaha, yang akan dicacah sekitar 659 usaha menengah besar, dan untuk usaha menengah kecil akan disample sebesar 5.150 usaha. ” karena ini kan sudah sample dari pusat, yang menentukan dari pusat kan” jelasnya.

Sejauh ini, BPS telah melakukan rekrutmen untuk petugas cacah sebanyak 142 orang, yang kemudian akan mengikuti pelatihan dengan seluruh petugas pencacah se-Keresidenaan Besuki di Jember dalam waktu dekat.

Untuk informasi, hari ini (11/7) BPS Bondowoso menggelar sosialisasi terkait Sensus Ekonomi 2017 lanjutan di Sabhabina 2. Kegiatan ini diikuti sedikitnya 75 pelaku usaha dan sejumlah pejabat pemerintah.(*/Rois)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *