Banmus Pastikan, Pergeseran AKD Sesuai Komitmen Masing-masing Fraksi

  • Whatsapp

TRENGGALEK, beritalima.com –

Fokuskan pada pembahasan khusus, Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Trenggalek gelar rapat kerja terkait pergeseran Alat Kelengkapan Dewan (AKD). Bertempat di ruang Banmus kantor Dewan Trenggalek, rapat dipimpin oleh salah satu Wakil Ketua DPRD, Agus Cahyono pada Rabu (5/1/2022).

Kepada beritalima.com, Politisi PKS tersebut mengatakan jika agenda rapat kerja Banmus kali ini adalah pembahasan mengenai perubahan kegiatan di bulan Januari 2022 serta rencana pergeseran AKD.

“Hari ini adalah rapat Banmus DPRD Trenggalek dengan satu tema, yaitu pembahasan terkait perubahan agenda kegiatan di Januari 2022. Perubahannya, adalah adanya penambahan kegiatan berupa rapat paripurna untuk pergeseran keanggotaan Alat Kelengkapan DPRD,” ungkapnya.

Menurut Agus Cahyono, kebetulan hari ini juga sudah dilakukan rapat pimpinan yang membahas terkait musyawarah mufakat untuk penempatan anggota yang diambil dari masing-masing fraksi. Disinggung soal pergeseran anggota AKD, dia (Agus Cahyono) menandaskan jika yang terkait personal itu merupakan hak dari masing-masing fraksi.

“Jadi sebelumnya, fraksi-fraksi melakukan rapat intern untuk menentukan siapa saja yang akan menempati suatu jabatan di AKD. Itu semua sudah dilakukan masing-masing fraksi dan akan diumumkan juga disahkan dalam rapat paripurna nanti,” imbuhnya.

Pun begitu, Agus Cahyono tetap berharap kepada fraksi agar menempatkan anggotanya sesuai potensi masing-masing. Pasalnya, Alat Kelengkapan DPRD tersebut terdiri dari pimpinan, komisi, Badan Musyawarah, Badan Legislasi Daerah atau Badan Pembentukan Peraturan Daerah, Badan Anggaran, Badan Kehormatan, dan Alat kelengkapan lain yang diperlukan dan dibentuk oleh rapat paripurna. Karena itu, perlu kordinasi dan permufakatan yang baik ditiap internal fraksi.

“Ketika mereka mendapatkan satu posisi yang strategis disalah satu alat kelengkapan, diharapkan mampu untuk mengemban tugas itu sebaik-baiknya,” pungkasnya. (her)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait