Detik-detik Berakhir Masa Tugas, Kapolres Langsa Apresiasi Tugas Jurnalis

  • Whatsapp

LANGA-ACEH, Beritalima.com| Kapolres Langsa Andy Hermawan, SIK, MSc selalu mengapresiasi tugas-tugas jurnalis dalam melakukan pemberitaan yang berpedoman pada UUD Pers dan Kode etik jurnalistik (KEJ).

Hal tersebut di sampaikan Kapolres Langsa AKBP Andy Hermawan, SIK, M.Sc saat bertemu sejumlah awak media secara tidak sengaja, dan melakukan bincang-bincang sambil seruput kopi di Pos Kupi Jalan A. Yani Kota Langsa, Minggu (09/02).

Dijelaskan Andy, bahwa media memiliki arti dan peran yang sangat penting sebagai media komunikasi yang dapat memberikan informasi kepada masyarakat, sehingga masyarakat tahu akan informasi-informasi yang dibutuhkan.

“Alhamdulillah selama ini Polres Langsa membangun kerjasama yang baik dengan awak media dilakukan dengan kekeluargaan, kebersamaan dan persaudaraan”, jelas Andy.

Sehingga harmonisasi dan senergisitas kegiatan Polres Langsa dapat disebarkan secara baik dan tidak hoax ketika di baca oleh masyarakat.

“Selalu bekerjalah secara profesional sesuai profesinya dengan mengedepankan Kode Etik Jurnalistik (KEJ) serta sesuai dengan UUD Pers”, terang Kapolres Langsa.

Teks Foto : Kapolres Langsa AKBP Andy Hermawan, SIK, M.Sc di Dampingin Wakapolres Langsa Kompol Muhamad Dahlan SH MH serta Kasat Reskrim dan Kasat Intelkam Saat Seruput Kopi Bersama Awak Media, Minggu (09/02).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait