Dirut BRI Turut Meriahkan Obor Asian Para Games 2018

  • Whatsapp

JAKARTA, beritalima.com – Dari Balai Kota Provinsi DKI Jakarta, Obor Asian para Games 2018 dibawa sampai panggung BRI di jalan Imam Bonjol, seputaran Bundaran Hotel Indonesia, Obor Asian para games ditancapkan, menandakan pesta olahraga Asian Games untuk para Disabilitas akan dibuka tanggal 6 Oktober 2018. Bank Rakyat Indonesia (BRI) turut memeriahkan pawai obor Asian Para Games 2018, mulai dari pernak-pernik, kaos sampai balon tepuk yang bertuliskan BRI, hingga menghiasi sepanjang lokasi torch relay dari Balai Kota DKI Jakarta menuju panggung BRI.

Direktur Utama BRI Suprajarto menjadi salah satu pihak yang ditunjuk membawa obor Asian Para Games, oleh Menteri Pariwisata RI Arief Yahya di depan Sarinah, Jalan Thamrin, Jakarta Pusat. Lalu dibawanya menuju pos berikutnya di panggung sekitar Bundaran HI. Sebelum menerima obor, Suprajarto mengaku antusias menyambut Asian Para Games yang menurutnya bisa jadi kebanggaan untuk Indonesia.

“Tentu kita akan menyambut gembira Asian Para Games karena paling tidak untuk yang kali kedua setelah Asian Games Indonesia menyelenggarakan event dunia yang sungguh sangat luar biasa. Dan alhamdulilllah, BRI diberi kesempatan untuk berpartisipasi, berperan serta dalam Para Games ini melalui berbagai acara, mudah – mudahan temen-temen nanti juga memberikan semangat di arena olahraga masing-masing. Tolong hadir di sana supaya ramai, supaya meriah, dan yang paling penting medalinya lebih banyak lagi,” tandas Dirut BRI, Suprajarto, yang telah mengapresiasi masyarakat yang turut meramaikan torch relay, khususnya para karyawan BRI, yang telah mendukung para atlet yang berlaga di Asian Para Games, Minggu (30/9/2018).

Sebelumnya Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi pembawa obor juga pada torch relay Asian Para Games Tahun 2018 di halaman Balai Kota, sekitar pukul 07.00 peserta torch relay telah berkumpul di sekitar Pendopo Balai Kota. Obor tiba di Balai Kota sekitar pukul 07.30 dibawa oleh Ketua INAPGOC, Raja Sapta Oktohari. Seperti diketahui budaya masyarakat betawi, setiap menerima atau menyambut kedatangan tamu, selalu diwali dengan budaya palang pintu dengan menghadirkan para Jawara Silat Betawi hingga bisa diterima. Selanjutnya, Okto menaruh obor di atas panggung yang telah disiapkan.

Pada kesempatan itu, tampak hadir Wakil Ketua KPK Laode M Syarief dan Sekda DKI Jakarta Saefullah. Rencananya obor Asian Para Games ini akan dibawa keliling mulai dari Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jalan MH Thamrin, Bundaran HI, Jalan Imam Bonjol, Jalan HOS Cokroaminoto, Jalan H.R Rasuna Said, Jalan Casablanca, Jalan Dr Saharjo, Jalan Dr Soepomo. Dan selanjutnya akan dibawa melewati Jalan Simpang Pancoran, Jalan Gatot Subroto, Gedung DPR RI, Putar balik di Simpang Slipi, dan mengakhiri perjalanan di Gedung Kemenpora. dedy mulyadi

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *