Edhy Prabowo: Bendungan Waterfang Kaya Potensi Ikan Dan Wisata

  • Whatsapp

JAKARTA, Beritalima.com– Bendungan Waterfang di Kota Lubuk Linggau, Sumatera Selatan kaya potensi serta dapat mensejahterakan masyarakat khususnya warga setempat.

Ketua Komisi IV DPR RI Edhy Prabowo melihat potensi bendungan ini meliputi sektor pertanian, perikanan dan pariwisata. Bila bendungan ini dikelola dengan sistem dan koordinasi yang baik antara pemerintah daerah dan pemerintah pusat, akan dapat menambah devisa buat Kota Lubuk Linggau.

“Kita akan komunikasikan dengan Komisi V, bagaimana mensinkronkan ini semua,” jelas Edhy ketika memimpin Kunjungan Kerja Spesifik Komisi IV DPR RI ke Lubuk Linggau, kemarin.

Dijelaskan, bendungan ini perlu diperbaiki. Namun, untuk perbaikan itu merupakan ranah kerja dari Komisi V DPR RI sehingga perlu ada komunikasi dengan komisi yang menbidangi infrastruktur dan transportasi ini.

Selain perbaikan waduk, juga perlu dilakukan perbaikan terhadap irigasi yang bakal mengairi areal pertanian di bawahnya. “Ini kan masih irigasi primer. Kalau yang primer itu di wilayah Komisi V DPR. Perlu diajak Komisi V meninjau langsung,” imbuh Edhy.

Bila irigasi berjalan baik, kemudian lokasi Bendungan Waterfang yang kerap kali dikunjungi wisatawan karena menawarkan wisata sejarah karena bendungan tersebut dibangun era kolonial. (akhir))

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *